Usai Coblosan Pilkada, Gus Yani - Bu Min Ziarahi Makam KH. Robbach Mashum

Usai Coblosan Pilkada, Gus Yani - Bu Min Ziarahi Makam KH. Robbach Mashum Gus Yani - Bu Min saat ziarah di makam almarhum KH. Robbach Mashun, di Desa Dukun Anyar, Dukun. foto: ist.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Pasangan Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Gresik, Fandi Akhmad Yani dan Aminatun Habibah (Gus Yani - Bu Min) ziarah di makam almarhum mantan Bupati Gresik, KH Robbach Mashum di Desa Dukunanyar, Kecamatan Dukun, Jumat (11/12/2020).

Di makam Kiai Robbach, pasangan nomor urut 2 dengan akronim "NIat" ini memanjatkan doa. Meski disertai hujan rintik-rintik, pembacaan dzikir dan tahlil khusu' dibaca Gus Yani-Bu Min bersama rombongan.

Baca Juga: Usung Gus Yani-Bu Min Lagi di Pilkada Gresik 2024, PDIP Jajaki Koalisi dengan PPP dan Demokrat

"Alhamdulillah pada sore hari ini, kami berdua bersama Bu Min ziarah ke Makam Romo Yai Robbach Mashum," kata Gus Yani usai ziarah, Jumat (11/12/2020) sore.

Menurut Gus Yani, almarhum Kiai Robbach merupakan salah satu tokoh serta guru politik yang mendorongnya maju dalam kontestasi .

Untuk itu, bersama Bu Min, mantan Ketua DPRD Gresik ini berjanji bakal melanjutkan cita-cita serta perjuangan yang telah dilakukan almarhum. "Mudah-mudahan kita bisa melanjutkan perjuangan beliau (Kiai Robbach, red). Mudah-mudahan kita istiqomah dalam perjuangan," terangnya.

Baca Juga: Bupati Gresik Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran, Ketua PDIP Gresik: DPP Perintahkan Tegak Lurus

Dalam kesempatan itu, Gus Yani juga berharap kepada relawan dan simpatisan usai coblosan Pilkada 9 Desember agar menunggu hasil keputusan pleno dari KPU Gresik pada 23 Desember 2020 mendatang.

"Ya, tentunya masih menunggu hasil keputusan resmi dari KPU. Pasangan Niat menang Pilkada Gresik 2020," pungkas Gus Yani.

Sekadar diketahui, dari perhitungan internal Niat bedasar Formulir C1 KWK, Gus Yani - Bu Min unggul memperoleh suara 366.643 atau 51,16 persen. Sementara QA meraup suara 350.032 atau 48,84 persen. Angka ini tak berbeda jauh dari rakpitulasi yang dilakukan KPU melalui aplikasi Sirekap yang di-publish di laman Pilkada Gresik 2020. (hud/ian)

Baca Juga: Bupati Gresik Ikut Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran, Anha: Dia Bupati Golkar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO