Demokrat Kota Probolinggo Tetap Solid Dukung AHY

Demokrat Kota Probolinggo Tetap Solid Dukung AHY Sri Wahyuningsih

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com – Partai (PD) Kota Probolinggp tetap solid dan mendukung AHY. Hal ini disampaikan salah satu kader demokrat yang juga anggota DPRD setempat, Sri Wahyuningsih terkait digelarnya Kongres Luar Biasa (KLB) Partai di Sibolangit, Sumut, Jumat (5/3) lalu.

“PD kota Probolinggo tetap mendukung AHY sebagai Ketum. Tidak terpengaruh dengan adanya KLB,” tandasnya kepada wartawan, Minggu (7/3/2021).

Baca Juga: Emil Dardak Ajak Kader Demokrat Sidoarjo Kawal Kemenangan Pilgub dan Pilbup Pilkada 2024

Politikus senior itu mengaku tidak bisa berkomentar banyak soal KLB tersebut. Hanya saja, Sri Wahyuningsih mempertanyakan dasar diselenggarakannya KLB tersebut.

“Dasarnya apa? Itu yang membuat saya tidak habis pikir,” cetusnya.

Itulah sebabnya, imbuh dia, para kader PD tetap menolak KLB dan tetap mendukung AHY. “Di sini tetap kondusif dan tetap mendukung AHY,” tandasnya lagi.

Baca Juga: Pemilih PDIP dan Demokrat di Jombang Terbelah, Dukung Warsubi-Salman pada Pilkada 2024

Sekadar diketahui, KLB Partai digelar di The Hill Hotel dan Resort Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Jumat (5/3/2021) kemarin. KLB tersebut menetapkan Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai periode 2021-2025. (ugi/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO