Kiai Lim Restui Istrinya Dipinang Sebagai N1 atau N2 pada Pilkada Pasuruan 2024 Mendatang

Kiai Lim Restui Istrinya Dipinang Sebagai N1 atau N2 pada Pilkada Pasuruan 2024 Mendatang Kiai Lim bersama Ning Milah.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Kiai Lim -sapaan KH. Abdul Halim Djasim- merestui istrinya, Hj. Nikmah Jamilah Halim, dicalonkan sebagai Bupati atau Wakil Bupati Kabupaten Pasuruan di Pilkada 2024 mendatang.

"Saya selaku suami merestui kalau Ning Milah (sapaan Hj. Nikmah Jamilah Halim) mau dicalonkan N1 (sebutan Bupati Pasuruan,red) atau N2 (sebutan Wakil Bupati Pasuruan, red)," kata Kiai Lim yang kini menjabat Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan dari Fraksi NasDem saat dihubungi BANGSAONLINE.com via aplikasi WhatsApp, Kamis (11/3).

Baca Juga: Paslon Mudah Bakal Gelar Festival Seni Budaya 1.000 Banteng Berot di Desa Tejowangi

Menurutnya, kapasitas istrinya lebih dari cukup untuk memimpin Kabupaten Pasuruan. "Selain pintar, juga lincah, dan piawai dalam berorganisasi. Hal itu dibuktikan saat beliau menduduki kursi parlemen, ketika menjabat Anggota DPRD di era 2009-2014 Kabupaten Pasuruan," ungkapnya.

Apalagi, lanjut Kiai Lim, saat ini Ning Mila dipercaya memimpin Himpunan Kelompok Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Pasuruan masa bakti 2019 - 2024. "Sebelumnya, petani selalu mengeluh terkait kesejahteraan pupuk para petani. Di tengah keluhan itu, alhasil dia mampu menjembatani kebutuhan petani tersebut disampaikan kepada pemerintah. Hingga saat ini, keluhan para petani di Kabupaten Pasuruan itu terminimalisir," klaimnya.

Menurut Kiai Lim, pengalaman organisasi istrinya juga cukup mumpunya. Antara lain, Ning Milah pernah menjadi Ketua IGRA (Ikatan Guru Roudlotul Atfal) Kecamatan Gondawetan dua periode. Kemudian Ketua PAC Fatayat Kecamatan Gondang Wetan dua periode, dan kini sebagai Ketua HKTI Kabupaten Pasuruan, Pengurus Wilayah FKBIH (Forum Kelompok Bimbingan Ibadah Haji) Jawa Timur. (afa/rev)

Baca Juga: Paslon MUDAH Bakal Dorong Prestasi Atlet Pasuruan dengan Siapkan Program ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO