Kesetrum Listrik, ​Tiga Orang Sekeluarga di Kediri Meninggal

Kesetrum Listrik, ​Tiga Orang Sekeluarga di Kediri Meninggal Ketiga jenazah korban tersengat aliran listrik saat dibaringkan di rumah duka. (foto: MUJI HARJITA/BANGSAONLINE)

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Nasib nahas menimpa Juwito (55), Warga Dusun Ngatup RT 01 RW 02, Desa Kambingan, Kecamatan Pagu, Kabupaten . Dia bersama dua keponakannya, yakni Priagung Pandu Atmaja (33) dan Granadi Purna Irawan (36) meninggal dunia karena tersengat (kesetrum) aliran listrik, Selasa (23/3/2021) sekitar pukul 05.30 WIB.

Kepala Dusun Ngatup Samsudin menjelaskan bahwa Juwito ini dikenal sebagai pria dengan gangguan jiwa. Juwito ini memang sering menggoyang-goyang tiang PJU yang di atasnya terdapat kabel yang dialiri listrik.

Baca Juga: Banjir Banyakan Seret 3 Kendaraan, BPBD Kabupaten Kediri Siapkan Dapur Umum

Samsudin menduga kabel listrik itu mengelupas sehingga aliran listriknya mengalir ke tiang PJU dan menyengat Juwito. Berdasarkan keterangan dari tetangga korban yang mengetahui kejadian itu, Priagung (keponakan Juwito) berniat menolong. Tapi begitu memegang tubuh Juwito langsung tersungkur.

Granadi, kakak Priagung, juga berniat menolong pamannya itu. Tapi Granadi juga langsung tersungkur ke sungai kecil. "Pak Khoiruddin, tetangga korban yang mengetahui kejadian itu langsung lapor ke saya dan selanjutnya saya teruskan ke Polsek Pagu," kata Samsudin, Selasa (23/3/2021).

Masih menurut Samsudin, petugas Polsek Pagu dan Tim Inafis Polres tiba di tempat kejadian perkara sekitar pukul 07.00 WIB dan mengevakuasi ketiga korban setelah aliran listrik dimatikan.

Baca Juga: Jaring Atlet untuk Porprov, Pordasi Kediri Gelar Kejurprov Berkuda di Lapangan Desa Wates

"Atas permintaan keluarga, ketiga korban langsung dimakamkan setelah sebelumnya dimandikan terlebih dulu. Pihak keluarga juga sudah diminta untuk membuat surat pernyataan oleh petugas," pungkasnya.

(Petugas PLN saat membenahi tiang PJU yang menyebabkan tiga orang meninggal)

Baca Juga: Buka Rakerda Kejati Jatim 2024 di Kediri, Kajati: Pentingnya Penegakan Hukum Humanis dan Profesional

Sementara itu, Kasi Humas Polsek Pagu Bripka Erwan Subagio membenarkan informasi adanya tiga orang meninggal dunia akibat tersengat aliran listrik tersebut.

"Petugas sudah melakukan identifikasi dan penyelidikan untuk mengetahui pasti penyebab kematian tiga korban. Kasus ini langsung ditangani Satreskrim Polres ," kata Bripka Erwan kepada wartawan. (uji/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO