Komunitas Salihara Arts Center Gelar Zoom In Musik Abad 20

Komunitas Salihara Arts Center Gelar Zoom In Musik Abad 20 Dion Nataraja. foto: ist

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Sejak awal kesadaran manusia, evolusi telah menjadi bagian integral dari gaya hidup. Apapun genrenya, orang selalu menghargai yang sesuai dengan preferensi masing-masing. Terlepas dari apapun preferensi mereka, menjadi bagian dari gaya hidup manusia tanpa mereka sadari.

Untuk menambah wawasan dan pengetahuan khususnya bagi peminat dan masyarakat umum, serta memberi gambaran mengenai perkembangan abad ke-20 sampai hari ini dari sisi yang jarang dibahas, Salihara Arts Center menggelar Seri Diskusi Zoom In mengangkat tema “Musik Abad Ke-20” dengan pembicara Dion Nataraja dan Septian Dwi Cahyo. Seri diskusi ini berlangsung secara daring pada Rabu dan Kamis, 08-09 September 2021.

Baca Juga: DJ Cantik Berjilbab Dikecam, Masukkan Ta'awudz dan Basmalah ke dalam Musik

Kurator Musik Salihara Arts Center Tony Prabowo mengakui konsep tentang bentuk dan estetika telah banyak berubah pada awal abad 20. 

“Apa yang berubah dan bagaimana gambaran mengenai situasi terkini dari abad 20 dan 21? Materi yang disampaikan pada Zoom In kali ini berisi hal-hal penting yang bisa menambah pengetahuan kita tentang kesenian dan pemikiran, terutama abad ke-20,” jelas Tony Prabowo.

Zoom In: Musik Abad Ke-20 akan membahas dua topik menarik. Pertama, tentang orientalisme dalam kontemporer yang disampaikan Dion Nataraja. Kedua, tentang perkembangan ekstrem dan revolusi digital di dunia yang disampaikan Septian Dwi Cahyo. Kedua topik diskusi ini akan membedah bagaimana , pengaruhnya, dan genre telah berkembang selama beberapa dekade. Jelas bahwa memiliki banyak sejarah yang telah dihasilkan selama berabad-abad, dan seri diskusi ini akan membahas evolusi dari abad ke-20, warisan, serta pengaruhnya hingga masa kini.

Baca Juga: Forgress: Perkuat Gerakan Civil Society di Sidoarjo

Pada sesi pertama, Dion Nataraja, komposer muda dan peneliti yang sedang studi di Bennington College, Amerika Serikat ini membahas berbagai varian orientalisme di abad ke-20. 

“Orientalisme yang dimaksud di sini adalah bagaimana “Timur” dikonsepsikan, diimajinasikan, dan dikonstruksi oleh “Barat”. Saya akan membahas isu representasi ini dari berbagai sisi; mulai dari tulisan pribadi komponis, tulisan teoritis, hingga teknik-teknik komposisi, serta dikaitkan juga dengan isu orientalisme di abad 20 dengan disiplin lain seperti filsafat, sastra, seni rupa, dan sebagainya,” papar Dion Nataraja.

Dion juga akan memaparkan hubungan antara “serialisme” ( serial atau deret) dan “spektralisme” ( spektral). Terutama, mengacu kepada pemikiran sejumlah komposer, seperti Arnold Schoenberg, Pierre Boulez, Tristan Murail, dan Gerald Grissey. 

Baca Juga: Pererat Silaturrahim dan Kolaborasi, TDA Jatim 1 Gelar Family Fun Camp Bersama Keluarga

Dari analisis mereka akan terlihat bagaimana Timur dikonseptualisasi oleh komposer dari ranah serialisme yang memiliki tendensi neokolonial, sementara komposer dari ranah spektralisme memiliki pendekatan yang membuka solusi untuk menyelesaikan masalah-masalah pascakolonial.

Pada sesi kedua, komponis muda Septian Dwi Cahyo akan membahas penggunaan produk teknologi untuk mempresentasikan karya .

“Mulai dari aneka bentuk gim semisal PlayStation, alih daya (outsourcing), maupun perpaduan antara kontroler gim dengan alat-alat elektronik. Dengan kata lain kolaborasi antara instrumen dengan media lain diperbesar dan diupayakan hingga ke batas terjauh. Termasuk di dalamnya adalah “New Conceptual Music” ( konseptual baru), yang menegaskan lebih pentingnya konsep tentang daripada itu sendiri. Yang tak kalah penting pengaruh sosial-politik terhadap penciptaan dunia,” papar Septian Dwi Cahyo.

Baca Juga: Eksotisme Telasen Topak atau Lebaran Ketupat, Hari Raya-nya Puasa Sunnah Syawal

(Septian Dwi Cahyo. foto: ist)

Septian Dwi Cahyo pernah memainkan karya-karyanya di beberapa festival penting di Eropa, Meksiko, Asia Timur dan Asia Tenggara seperti 21st Young Composer Meeting, MUSLAB 2018, Shanghai New Music Week, dan Young Composers in Southeast Asia Festival 2013

“Perjalanan telah menjadi salah satu yang luar biasa dan telah menghadapi banyak pasang surut, tetapi meskipun telah memperoleh pengaruh dari seluruh dunia dan telah berkembang lebih jauh dari yang diharapkan. Orang yang berbeda mendengarkan genre yang berbeda. Mereka dapat dengan cepat mengidentifikasi dampaknya pada kehidupan mereka, dan apapun yang terjadi. Evolusi akan selalu menjadi salah satu kekuatan pendorong terpenting umat manusia,” tutup Tony Prabowo.

Baca Juga: Tradisi Lebaran yang Hanya Ada di Indonesia

Untuk mengikuti seri diskusi ini atau mendapatkan informasi lebih jauh, silakan klik https://salihara.org (tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO