Gus Ipul Ingin Jadikan Dekranasda Sebagai Motor UMKM Kota Pasuruan

Gus Ipul Ingin Jadikan Dekranasda Sebagai Motor UMKM Kota Pasuruan Ketua Dekranasda Kota Pasuruan Dra. Hj. Fatma Saifullah Yusuf saat mengukuhkan anggotanya.

KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah () Kota Pasuruan resmi dikukuhkan bertempat di Gedung Gradika Kota Pasuruan, Selasa (14/9). Pengukuhan ini dipimpin langsung oleh Ketua Kota Pasuruan Dra. Hj. Fatma Saifullah Yusuf.

Ada 38 pengurus Kota Pasuruan yang dikukuhkan, termasuk Suryani Firdaus Adi Wibowo, istri Wakil Wali Kota Pasuruan.

Baca Juga: Diskominfotik Kota Pasuruan Gandeng USAID IUWASH Tangguh Sosialisasikan E-Sambat dan SP4N Lapor

Turut hadir dalam pengukuhan tersebut, Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul). Dalam sambutannya, Gus Ipul menginginkan dekranasda menjadi motor .

"Saya ingin dekranasda ini menjadi motor UMKM, agar UMKM kita bisa bangkit dan omzetnya juga meningkat," ujar Gus Ipul.

Ia juga menginginkan dekranasda ikut mengambil bagian dalam proses pembangunan di Kota Pasuruan. "Kita harapkan yang baru saja dilantik dapat bekerja, berpartisipasi, mengidentifikasi masalah, dan sekaligus mencarikan solusi. Turut serta berkonstribusi terhadap percepatan kesejahteraan masyarakat khususnya memperkuat ekonomi kreatif, memperkuat koperasi dan UMKM yang ujungnya dapat ikut menggerakan perekonomian kita," ucapnya.

Baca Juga: Harapan Pjs Wali Kota Pasuruan di Peringatan Hari Sumpah Pemuda

Untuk mewujudkan hal itu, ia meminta para lurah turut membantu menggerakkan sektor-sektor yang menjadi bagian dari program dekranasda. Mulai dari sektor industri makanan dan minuman, industri kerajinan, industri logam, industri mebel. atau usaha-usaha kecil mikro menengah yang memerlukan perhatian pemerintah, khususnya di era sekarang ini.

Gus Ipul juga memberikan tugas kepada Kota Pasuruan untuk berperan dalam memperkuat sektor koperasi UMKM agar bisa eksis dan penghasilannya meningkat.

Baca Juga: Khidmatnya Upacara Peringatan Hari Santri Nasional 2024 di Kota Pasuruan

"Kita harus membimbing dan mendorong mereka untuk sanggup berada di dua dunia, dunia online dan dunia offline," ujarnya.

Pelantikan ini juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo, Sekretaris Daerah Kota Pasuruan, kepala perangkat daerah terkait, serta lurah, dan camat se-Kota Pasuruan. (ard/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO