Dukung MTQ XXIX Jawa Timur Sukses dan Kondusif, Pemkab Pamekasan Gelar Festival Senam

Dukung MTQ XXIX Jawa Timur Sukses dan Kondusif, Pemkab Pamekasan Gelar Festival Senam Festival senan untuk mendukung suksesnya MTQ XXIX Jawa Timur di eks RSUD Jalan Kesehatan, Pamekasan.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan melaui Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) menggelar Festival Senam di Eks Rumah Sakit Jl Kesehatan, Pamekasan, Minggu (7/11/2021) pagi.

Festival Senam itu digelar untuk mendukung suksesnya Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) XXIX tingkat Jawa Timur yang diselenggarakan di Bumi Gerbang Salam ini.

Adapun peserta dari berbagai sanggar se-Kabupaten Pamekasan. Setidaknya ada 12 sanggar yang memeriahkan acara tersebut.

Ketua Bidang Olahraga dan Rekreasi Disporapar Pamekasan, Nanik Riskiyah mengatakan festival itu digelar guna meningkatkan kesehatan masyarakat serta kebugaran jasmani dan rohani masyarakat Pamekasan, sehingga meningkatkan imunitas tubuh.

"Maksud dan tujuannya, pertama menambah wawasan tentang . Kedua, mempererat hubungan kekeluargaan antara pecinta . Ketiga, meningkatkan taraf kesehatan masyarakat. Kemudian keempat, menyalurkan kreativitas dan imajinasi para pecinta . Kelima, meningkatkan kebugaran jasmani dan rohani. Dan yang keenam, menjaga tubuh agar selalu sehat dan kuat," ucapnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO