IWNU Gresik Berbagi Paket Sembako untuk Ojol dan Pasukan Kuning

IWNU Gresik Berbagi Paket Sembako untuk Ojol dan Pasukan Kuning Ketua IWNU Gresik, Sunyoto, bersama pengurus saat memberikan bantuan paket sembako. Foto: SYUHUD/BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Inspirasi Warga Nahdlatul Ulama (IWNU) Kabupaten Gresik memberikan paket sembilan bahan pokok (sembako) di Bunderan Gresik Kota Baru (), Minggu (23/4/2022). Paket sembako tersebut berisikan beras, minyak goreng, dan mie instan.

Pembagian menyasar masyarakat di sekitar yang tidak mampu, ojek online (ojol), pasukan kuning (paskun). Pemberian paket sembako kerjasama dengan lembaga amil zakat infak dan sodakoh nahdlatul ulama ().

Baca Juga: Usai Hujan dan Banjir di GKB, Satgas DCKPKP Gresik Langsung Terjun Bersihkan Saluran Air

"Pemberian paket sembako ini untuk membantu meringankan beban masyarakat kurang beruntung dalam menghadapi lebaran Hari Raya idul Fitri," ucap Ketua , kepada BANGSAONLINE.com.

Menurut dia, pemberian paket sembako kepada warga yang membutuhkan rutin dilakukan IWNU setiap bulan suci .

"Pada bulan tahun lalu kami bagikan di kantor PCNU dan terminal Bunder," ujarnya.

Baca Juga: Lazisnu Surabaya Jadi Perantara Kebaikan

Ia berharap pemberian paket sembako yang dilakukan IWNU bisa istiqomah.

"Mudah-mudahan bisa rutin, bisa istiqomah setiap bulan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan," tuturnya. (hud/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Awal Mula Tarawih Cepat di Ponpes Hidayatullah Al Muhajirin Bangkalan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO