250 Personel Ikuti Susbalan, Hariyono: Banser Harus Punya Wawasan Kebangsaan Luas

250 Personel Ikuti Susbalan, Hariyono: Banser Harus Punya Wawasan Kebangsaan Luas Hariyono tengah diapit oleh banser PCNU Bangil lainya.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka meningkatkan wawasan anggotanya, Satkorwil Banser Jawa Timur menggelar susbalan (kursus banser lanjutan). Kegiatan itu diikuti 250 personel banser dari berbagai daerah di Indonesia.

"Susbalan ini tidak hanya orang Jawa Timur, tapi dari Jakarta juga ada," kata Satkorcab Banser PCNU Bangil, Hariyono di Wonokoyo, Beji, Pasuruan, Sabtu (28/05/2022).

Baca Juga: Gus Nasrul: Banyak Sarjana Muslim yang Belum Paham Salat

Menurutnya, susbalan merupakan sarana administrasi peningkatan jenjang di organisasi banser. Diawali dari diklatsar (pendidikan latihan dasar), kemudian susbalan, lanjut ke diklatsus (pendidikan latihan khusus) dan puncaknya tingkat susbanpim (kursus banser pimpinan).

"Jadi banser itu tidak hanya sebagai benteng ulama, tetapi wawasan kebangsaan yang luas untuk menjawab argumentasi dari kelompok yang anti pancasila dan perongrong NKRI," cetus pria yang menjabat sebagai Kades Oro-Oro Ombo Kulon ini. (afa/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO