Tingkatkan Patriotisme dan Nasionalisme, Korem 084/BJ Gelar Upacara Bendera

Tingkatkan Patriotisme dan Nasionalisme, Korem 084/BJ Gelar Upacara Bendera Suasana upacara bendera di Korem 084/BJ.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com  Personel Korem 084/Bhaskara Jaya melaksanakan upacara bendera. Agenda tersebut berlangsung di lapangan apel Makorem, Jalan Ahmad Yani, Surabaya, Senin (6/7/2022).

Kasiren Korem 084/BJ, Kolonel Inf Jamaludin, bertindak sebagai inspektur upacara. Menurut dia, upacara bendera merupakan suatu wujud rasa bangga dan penghormatan kepada bendera sebagai salah satu lambang Negara serta meningkatkan jiwa patriotisme dan nasionalisme.

Baca Juga: Kasad Launching Pipanisasi TNI AD Manunggal Air di Pulau Bawean

"Upacara bendera rutin ini banyak mengandung makna, untuk mengingatkan seluruh prajurit dan PNS Korem 084/BJ akan perjuangan para pendahulu kita dalam memperjuangkan kemerdekaan, dan juga sebagai sarana menjalin komunikasi antara pimpinan, staf dan anggota agar setiap kebijakan, instruksi, petunjuk dan informasi dapat mengalir dan dipahami dan dimengerti, untuk dijadikan pedoman semua personil dalam melaksanaan tugas," ujarnya.

Ia mengatakan bahwa upacara mempunyai arti yang sangat penting untuk memantapkan pengabdian terhadap negara dan bangsa serta sebagai wujud rasa bangga dan penghormatan kepada sang

Upacara bendera itu juga dihadiri para Kasi, Pasi, para Perwira, Bintara, dan Tamtama serta PNS Korem 084/BJ. (dev/mar)

Baca Juga: Pj Wali Kota Kediri Apresiasi dan Ikuti Upacara Penutupan TMMD ke-122

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO