Hotel Ibis Surabaya City Center Tawarkan Menu BBQ Murmer dengan Kesan Pulau Dewata di Rooftop

Hotel Ibis Surabaya City Center Tawarkan Menu BBQ Murmer dengan Kesan Pulau Dewata di Rooftop Suasana bak Pulau Dewata di Rooftop Hotel Ibis Surabaya Ciity Center.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Hunian hotel sudah kembali bergeliat pasca badai pandemi Covid-19. Salah satunya City Center yang menawarkan suasana yang unik dengan sajian aneka ragam menu yang murah meriah (murmer) Rp99 ribu nett/orang bisa merasakan semua menu yang ada (All You Can Eat).

Menu spesial yakni (Barbeque) Roasted Chicken di masa promo sebulan ini dengan menawarkan suasana khas Pulau Dewata yang terletak di kawasan Jalan Basuki Rahmat.

Baca Juga: Barbeque Lancar di Tahun Baru! Cara ini Ampuh Bikin Empuk Daging Sapi Tanpa Direbus

"Kami melihat masyarakat Surabaya khususnya, yang mulai ramai mencari tempat makan di luar rumah, apalagi dengan konsep yang berbeda. Kami melihat peluang itu dengan membuat di , belum ada tempat yang membuat konsep ini," ujar I Gede Ngurah M. Sedana selaku General Manager , Sabtu (3/9/2022).

Sedangkan menurut Cicilia Lomanta, Director of Sales , menjelaskan bahwa Bbq promo itu bisa untuk semua tamu yang datang ke hotel, baik itu tamu yang menginap maupun yang datang dari luar.

Dengan harga hanya Rp99.000 net per orang, sambung Chef Rio, tamu pasti merasa worth it dengan banyak variasi menu mulai dari ayam, daging, seafood, pasta,pizza, dessert, dan makanan pendamping lainnya.

"Jangan khawatir dengan kualitas bahan-bahannya, karena kami sediakan semua bahannya fresh. Khusus untuk member Accor, akan dapat harga spesial hanya Rp89.100 net," imbuhnya.

"Para tamu bisa langsung datang ke hotel atau buat reservasi dulu kok. Bbq ini bisa untuk acara special seperti ulang tahun atau anniversary. Penasaran? Cukup kontak nomor telepon hotel di 081390993378," ujar wanita berparas tomboi ini.

Masih menurut Cicil, yang dibuka perdana itu dibuka mulai pukul 18.00 - 21.00 setiap Sabtu malam dengan diiringi dancer dan musik akustik. (nng/ari)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO