KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Guna mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Kediri, Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri dan Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Jatim kembali menggelar vaksinasi gratis.
Gerai vaksinasi gratis kali ini dibuka di depan Taman Hijau di kawasan wisata Simpang Lima Gumul (SLG) Kabupaten Kediri, Minggu (4/9/2022) pagi.
Baca Juga: Warga Krian Digegerkan Penemuan Wanita Bersimbah Darah Dekat Kandang Ayam
Petugas kesehatan dari Puskesmas Ngasem, dr. Ira Rohmatul Karimah, kegiatan kali ini menyediakan vaksin jenis Sinovac dan Pfizer, untuk dosis pertama, dosis kedua, dan dosis ketiga atau booster.
Menurutnya, vaksinasi gratis yang dilakukan oleh Dinkes Kediri bersama Binda Jatim itu sengaja ditempatkan di lokasi yang ramai orang untuk mengundang minat masyarakat melakukan vaksinasi.
"Vaksinasi ini dimaksudkan untuk mencegah dan mengantisipasi penyebaran Covid-19," terangnya, Minggu (4/9/2022).
Baca Juga: KPU Kabupaten Kediri Libatkan 1200 Orang untuk Sortir dan Lipat Surat Suara Pilkada 2024
Noven, petugas Binda Jatim wilayah Kediri mengatakan bahwa percepatan vaksinasi yang digelar bersama dinkes itu untuk mendukung program pemerintah dalam mencegah dan mengantisipasi Covid-19. Karena saat ini banyak masyarakat yang mulai kendor dalam penerapan protokol kesehatan (prokes).
"Vaksinasi gratis ini untuk mendukung pemerintah dalam mencegah pandemi Covid-19. Kita juga selalu mengimbau agar masyarakat selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan, dengan memakai masker di mana pun," tutupnya.
Salah satu warga yang ikut vaksin di SLG adalah Feryansah. Warga Sidoarjo ini mengaku awalnya datang ke Kediri bersama keluarga untuk mengunjungi mertua. Saat jalan-jalan ke wisata SLG ia akhirnya ikut vaksinasi gratis dosis ketiga atau booster. (uji/ari)
Baca Juga: Di Hari Sumpah Pemuda 2024, Pemkab Kediri Ungkap Pentingnya IPP
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News