GRESIK, BANGSAONLINE.com - Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah, membeli lukisan karya pelukis difabel, Muhammad Amanatullah, saat pameran di Pendopo Kabupaten Gresik, Sabtu (24/9/2022). Aam sapaan akrabnya, adalah sosok pelukis handal dengan kondisi tanpa tangan.
Dengan menggunakan kakinya, ia mampu berkarya hingga menghasilkan berbagai macam lukisan menakjubkan. Bahkan karya lukisnya itu pernah dipamerkan di kancah Internasional.
Baca Juga: Satpol PP Gresik Gagalkan Pengiriman Miras asal Bali ke Pulau Bawean
Ia juga pernah melukis wajah Presiden RI Joko Widodo. Lukisan wajah itu langsung diberikan kepada presiden saat kunjungan kerja ke Gresik beberapa waktu lalu.
Bu Min (sapaan akrab Wakil Bupati Gresik) mengaku kagum, sekaligus terharu melihat Aam melukis dengan kakinya. Ia nampak meneteskan air mata.
"Saya terharu sekaligus kagum melihat beliau (Aam). Dengan keterbatasan yang dimiliki ternyata menyimpan semangat begitu luar biasa. Semangat itu ditunjukkan dengan berbagai karya lukis yang sudah dibuat. Saya lihat hasil lukisan ternyata sangat menakjubkan," ucapnya.
Baca Juga: Di Pasar Baru Gresik, Khofifah Panen Dukungan dan Gelar Cek Kesehatan Gratis
Ia menyampaikan apresiasi luar biasa kepada Aam. Sebab, sosok Aam dianggap begitu menginspirasi.
"Saya menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada Mas Aam. Saya tertarik dengan salah satu lukisan. Saya membelinya," katanya.
Bu Min lantas mengambil sebuah lukisan karya Aam yang menurutnya terlihat bagus dan menarik.
Baca Juga: Diduga Korsleting Listrik, Toko Budi Snack di Manyar Gresik Terbakar
"Saya minat dengan lukisan ini. Saya beli ya Mas Aam," ujar wabup sambil mengambil lukisan yang akan dibelinya.
Spontan Aam menjawab. "Njeh monggo (ya, silakan) Bu Min. Syukur Alhamdulillah lukisan saya diminati Ibu Wakil Bupati Gresik," ucap Aam dengan rasa bangga.
Aam mengaku sering melukis bunga yang sedang mekar, seperti mawar merah, mawar putih, waribang (bunga sepatu) warna merah muda, atau bunga matahari yang menguning. Ada pula lukisan singa.
Baca Juga: Jalankan Putusan PN, Kejari Gresik Keluarkan Nur Hasim dari Rutan Banjarsari
"Sudah ada 20-an lukisan," kata Aam.
Ia menyebutkan, beberapa karyanya dikoleksi sejumlah tokoh. Ada lukisan yang dibeli mantan Kepala Kepolisian Daerah Jatim Inspektur Jenderal Anton Bahrul Alam.
Terakhir, salah satu lukisannya dibeli mantan Wakil Gubernur Jatim, Saifullah Yusuf. Berkat bakatnya, Aam mengaku ketika SD, diundang khusus Kepala Polri (Kapolri) Jenderal (Pol) Sutanto.
Baca Juga: Terobosan Baru, Kanwil Kemenkumham Jatim Hadirkan Immigration Lounge di Gresik
Aam telah mendaftarkan diri menjadi anggota Association of Mouth and Foot Painting Artists of the World (AMFPA), sebuah asosiasi pelukis yang berkarya menggunakan mulut dan kaki. Anggota AMFPA di dunia ada sekitar 900 orang.
"Di Indonesia ada delapan orang. Jadi, sembilan kalau saya masuk. Saya juga ingin berkontribusi dengan kemampuan yang saya miliki dengan hasil karya lukisan yang saya hasilkan," pungkasnya. (hud/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News