Bawa Aston Villa Terpuruk, Legenda Liverpool Steven Gerrard Dipecat

Bawa Aston Villa Terpuruk, Legenda Liverpool Steven Gerrard Dipecat Steven Gerrard didepak dari kursi pelatih Aston Villa. Foto Instagram avfcofficial

BIRMINGHAM, BANGSAONLINE.com - Selesai sudah masa kepemimpinan sebagai sebagai manajer di Aston Villa, menyusul serangkaian hasil negatif yang dilakoninya bersama The Villans.

Setelah pertandingan tandang antara Aston Villa melawan Fulham yang berkesudahan untuk tuan rumah di Craven Cottage, Jumat (21/10/2022) dini hari WIB. Legenda Liverpool itu secara resmi dipecat.

Baca Juga: 10 Pemain dengan Penampilan Terbanyak di Liverpool

"Kami ingin berterima kasih kepada atas kerja keras dan komitmennya dan mendoakan yang terbaik untuknya di masa depan," kata salah seorang juru bicara klub Aston Villa, dikutip dari BBC.

Hasil kekalahan itu membuat tim yang bermarkas di Villa Park terpuruk di posisi ke-17 klasemen Liga Inggris dengan sembilan poin, unggul tiga poin dari Nottingham Forest sebagai juru kunci.

Stevie G julukan akrab memang tengah menjadi sorotan karena performa buruk Aston Villa musim ini. Dari 11 pertandingan yang sudah dilakoni, Danny Ings dan kawan-kawan baru dua kali menang, 6 kali kalah dan sisanya berakhir seri. Bahkan di 4 pertandingan terakhir di Liga Inggris, Aston Villa hanya bisa meraup 2 poin.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Watkins Cetak Brace, Aston Villa Bekuk Newcastle United

ditunjuk sebagai pelatih Aston Villa menggantikan Dean Smith yang didepak menyusul penampilan buruk Villa pada musim 2021-2022.

Selama memimpin Aston Villa dalam 39 pertandingan di Liga Inggris, Gerrard yang sebelumnya meraih gelar Liga Primer Skotlandia bersama Rangers memiliki rekor 12 kemenangan, 8 imbang dan 19 kali kalah.(git)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO