Raih Predikat Striker Terbaik pada Ajang GSI, Aditya Bercita-cita Jadi Pemain Timnas Indonesia

Raih Predikat Striker Terbaik pada Ajang GSI, Aditya Bercita-cita Jadi Pemain Timnas Indonesia Aditya Lintang Permana, Siswa SMP Negeri 1 Lamongan yang dinobatkan sebagai striker terbaik dalam kompetisi Gala Siswa Indonesia (GSI).

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com berhasil meraih predikat striker terbaik dalam ajang kompetisi () yang digelar di Bogor pada 18-31 Oktober lalu.

Pelajar Kelas 9B ini mengenal sepak bola sejak usia 4 tahun. Setelah bergabung bersama Persela Foot Ball Academy, Adit -panggilan akrab Aditya Lintang Permana- bertekad menjadi pemain bola profesional.

"Saya akan serius di sini (sepak bola) dan terus belajar untuk menggapai mimpi. Paling tidak menjadi pemain Timnas Indonesia," ujar Adit ketika ditemui wartawan BANGSAONLINE.com di tempatnya belajar, Senin (7/11/2022).

Menurut Adit, sejak kecil dirinya memang ingin menjadi yang profesional. Untuk mewujudkan itu, dirinya selalu rajin latihan setiap minggunya minimal 6 kali.

"Dalam sepak bola harus rutin melakukan latihan, karena skil harus selalu dikembangkan," ujar putra dari pasangan Sumanto dan Khusnul tersebut.

Adit lalu menceritakan pengalamannya menjadi pemain terbaik. Awalnya, ia dan timnya mengikuti seleksi di Lamongan. Kemudian, satu tim lolos ke provinsi, yang kemudian menjadi wakil kejuaraan nasional.

"Alhamdulillah, saya tidak menyangka diberikan rezeki berlipat dengan menjadi pemain terbaik," ungkapnya didampingi Kepala , Khoirul Anam.

Ia mengatakan, keputusannya bergabung di akademi mendapatkan dukungan penuh dari orang tua. Di akademi itulah, Adit mengasah kemampuannya melalui sebuah kompetisi.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO