BANDUNG, BANGSAONLINE.com - Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) yang terdiri atas lima orang mahasiswa Program Studi Teknik Mesin membuat Coolbox Termoelektrik dengan tenaga angin.
Kelima mahasiswa tersebut ialah Siti Laily Masnah, Andri Adi Seftandi, Airlangga Adi Satria, Muhammad Ihsan dan Alviana Afifah Rahmawati. Coolbox Termoelektrik diciptakan oleh mahasiswa tersebut dengan tujuan mempertahankan temperatur hasil tangkapan nelayan.
Baca Juga: Harga Iphone 8 Turun Hingga 1 Jutaan, Smartphone Mungil Ini Layak Digunakan Hingga Tahun 2025?
Inovasi teknologi bertenaga angin tersebut berguna untuk memperlama masa penyimpanan dan mempertahankan kesegaran ikan. Coolbox Termoelektrik menggunakan sumber listrik dan angin, energi gerak pada turbin vertikal yang dihasilkan oleh hembusan angin yang diubah menjadi energi listrik.
Teknologi ini dapat digunakan oleh nelayan dalam membantu penangkapan ikan, sehingga nelayan tidak perlu khawatir ikannya akan membusuk jika berlayar dalam waktu yang lama.
Proyek Coolbox Termoelektrik bertenaga angin sudah diuji di Laboratorium Refrigerasi dan Tata Udara Program Studi Pendidikan Teknik Mesin FPTK UPI. Rencananya akan diuji pada kapal nelayan dan Koperasi Unit Desa (KUD) Mandiri Mina "Fajar Sidik" di Kabupaten Subang.
Baca Juga: Klarifikasi Khofifah soal Hoaks Video Bagi-Bagi Santunan Usai Menang Pilbup Jatim
Parameter pengujian yang dilakukan diantaranya daya listrik yang dihasilkan oleh hembusan angin, temperatur pendinginan, waktu pendinginan, serta pengujian terhadap kinerja produk secara keseluruhan.
Setelah melewati tahap uji coba, Coolbox Termoelektrik ini akan diproduksi secara massal bekerja sama dengan mahasiswa Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis (FPEB) UPI dalam merumuskan strategi komersial.
(ans)
Baca Juga: Khasiat Air Rendaman Daun Ketumbar untuk Kesehatan Tubuh
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News