Pemdes Klatakan Situbondo Gelar Lokakarya Pengelolaan Aduan Masyarakat

Pemdes Klatakan Situbondo Gelar Lokakarya Pengelolaan Aduan Masyarakat Suasana lokakarya pengelolaan pengaduan masyarakat di Balai Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Situbondo. Foto: SYAIFUL BAHRI/BANGSAONLINE

SITUBONDO, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Klatakan, Kecamatan Kendit, , menggelar lokakarya pengelolaan pengaduan masyarakat. Agenda tersebut juga bekerja sama dengan Lembaga Pelatihan dan Konsultan Inovasi Pendidikan Indonesia (LPKIPI).

Kegiatan yang berlangsung di balai desa setempat itu berlangsung selama dua hari, mulai hari ini, Selasa (24/1/2023) hingga besok, Rabu (24/1/2023). Acara diikuti 20 peserta yang terdiri dari perangkat desa dan tokoh masyarakat.

Baca Juga: Polres Situbondo Ringkus 2 Pengedar Ratusan Pil Trex

"Lokakarya dilaksanakan dalam upaya meningkatkan pelayanan publik dan menggali potensi sumber-sumber pembangunan desa. Kami ingin melayani masyarakat dengan cepat, tepat dan ramah, serta untuk menggali potensi pendapatan desa," kata Kepala Desa Klatakan, Narwiyoto, kepada BANGSAONLINE.com di ruang kerjanya.

Sementara itu, Direktur LPKIPI, Hamim Wajdi, menjelaskan bahwa lokakarya ini dilaksanakan untuk memfasilitasi desa dalam mengenal problematika berdasarkan pengaduan dari masyarakat.

"Peserta akan membuat kuesioner yang akan dibagikan kepada 2.000 warga. Materinya berasal dari layanan utama, seperti administratif, pelayanan sosial ke masyarakat, dan layanan spiritual keagamaan. Dan layanan pendukung seperti kelengkapan fasilitas publik dan keamanan," paparnya.

Baca Juga: Gelar Demo, Massa Aksi Desak KPK Tangkap Bupati Situbondo

"Semoga hasilnya dapat memotret persoalan dan kebutuhan yang ada di masyarakat, sehingga kepala desa dapat membuat keputusan dan program yang tepat, bukan berdasar asumsi, namun kebenaran yang ada di masyarakat," imbuhnya.

Menanggapi lokakarya pengelolaan pengaduan masyarakat yang digelar Pemdes Klatakan, Kepala Dinas Pengembangan Masayarakat dan Desa (DPMD) , Ery Suryanto menyambut baik dan mendukung inisiatif dari pihak terkait. (sbi/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO