One Way dari Semarang Hingga Tol Jakarta-Cikampek Masih Diberlakukan

One Way dari Semarang Hingga Tol Jakarta-Cikampek Masih Diberlakukan One Way dari Semarang Hingga Tol Jakarta-Cikampek Masih Diberlakukan. Foto: Ist

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Rekayasa lalu lintas one way dari Km 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung, Jalan Tol Batang-Semarang sampai Km 72 GT Cikampek, Jalan Tol Jakarta-Cikampek masih terus diberlakukan hingga hari ini, Selasa, (25/4/2023).

Pada awalnya, one way dijadwalkan sudah dapat selesai pada Senin (24/4/2023). Namun, berdasarkan data volume arus lalu lintas kendaraan yang meningkat signifikan dari arah Timur menuju arah Jakarta dari pantauan CCTV dan laporan petugas Kepolisian, serta prediksi peningkatan lalu lintas, maka dari itu one way masih berlanjut.

Baca Juga: Klarifikasi Khofifah soal Hoaks Video Bagi-Bagi Santunan Usai Menang Pilbup Jatim

"Selain one way, saat ini juga masih diberlakukan contraflow dua lajur dari KM 72 Cikampek ke Km 47 Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta", ujar Lisye Octaviana selaku Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga.

Perpanjangan rekayasa lalu lintas one way diperkirakan akan selesai pada Selasa (25/4/2023) pukul 24.00 WIB.

Namun, apabila pada periode waktu tiga jam sebelum jadwal pengakhiran one way tersebut masih terdapat peningkatan volume lalu lintas, maka akan dilakukan penyesuaian jadwal kembali.

Baca Juga: Khasiat Air Rendaman Daun Ketumbar untuk Kesehatan Tubuh

Untuk pengguna jalan dari arah Jakarta menuju arah Timur akan dialihkan keluar di GT Cikampek Km 72 dan melanjutkan perjalanannya melalui jalan nasional Pantura.

Sementara itu, rute pengguna jalan dari arah Jakarta menuju Bandung melalui Jalan Tol Cipularang masih berlaku normal.

"Saat memasuki GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, pengguna jalan diimbau untuk mematuhi rambu dan arahan petugas. Gangguan sekecil apapun akan berdampak pada arus lalu lintas yang ada dan mengakibatkan antrian kendaraan", ujar Lisye.

Baca Juga: Resep Kolak Pisang Bakar Nangka, Sajian Manis dan Praktis

(ans) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mahasiswa Indonesia Bekerja Part Time Sebagai Petani di Jepang, Viral Karena Gajinya, ini Kisahnya':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO