Gandeng PCNU, STKIP PGRI Bangkalan Beri Potongan SPP untuk Nahdliyin

Gandeng PCNU, STKIP PGRI Bangkalan Beri Potongan SPP untuk Nahdliyin Sejumlah pihak dari STKIP PGRI Bangkalan dan PCNU setempat saat menandatangani MoU terkait jalur khusus untuk Nahdliyin.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - STKIP menandatangani kesepakatan bersama PC setempat. Ketua STKIP , Fajar Hidayatullah, mengatakan bahwa agenda tersebut merupakan bentuk sinergi antara lembaga dan organisasi.

"Secara umum terkait tri dharma perguruan tinggi, lalu ada yang berkaitan dengan penerimaan mahasiswa baru, jadi khusus untuk kader ada jalur khusus beasiswa yang kami sediakan," ujarnya, Jumat (28/4/2023).

Baca Juga: Digawangi Perempuan Muda NU, Aliansi Melati Putih se-Jatim Solid Menangkan Khofifah-Emil

Ia menjelaskan, terdapat banyak jalur beasiswa di sekolah tinggi yang dipimpinnya, seperti jalur prestasi khusus, prestasi akademik, dan KIP serta jalur khusus bagi kader , yakni potongan SPP selama 8 semester.

"Ada banyak jalur beasiswa yang bisa dipilih, dan dengan adanya MoU ini, kami berikan beasiswa jalur khusus bagi kader , potongan SPP 15 persen selama 8 semester," tuturnya.

Sementara itu, Ketua PC , KH. Makki Nasir, mengapresiasi kolaborasi yang telah terbangun. Menurut dia, kesepakatan tersebut memberikan angin segar bagi .

Baca Juga: Rais Aam PBNU Ngunduh Mantu dengan Pemangku Pendidikan Elit dan Tim Ahli Senior di BNPT

"Ini akan memudahkan bagi warga dan tertolong secara financial ketika ingin melanjutkan pendidikan. Semoga nanti warga mendapatkan pendidikan yang baik di sini. Jika warga berprestasi, maka akan ada kemudahan dalam fasilitas pendidikan," paparnya. (fat/uzi/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Semakin Ketat, Penyekatan Jembatan Suramadu Dilakukan di Dua Sisi ':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO