Polisi Bubarkan Arena Judi Sabung Ayam di Tajinan Malang

Polisi Bubarkan Arena Judi Sabung Ayam di Tajinan Malang

MALANG, BANGSAONLINE.com - Puluhan motor diamankan dan dibawa ke Mapolres dalam penggerebekan arena perjudian sabung ayam di Dusun Sidomakmur, Desa Ngawonggo, Kecamatan Tajinan, Kabupaten , Minggu (9/7/2023).

Selain mengamankan kendaraan, puluhan orang yang diduga terlibat dalam perjudian tersebut berhamburan meninggalkan lokasi saat petugas gabungan datang.

Baca Juga: Kades Somalang Minta Polres Pamekasan Tindak Tegas Pelaku Judi Sabung Ayam di Desanya

Petugas gabungan dari Satreskrim Polres , Polsek Tajinan, dan Koramil Tajinan kemudian mengamankan lokasi dan membongkar arena . Dibantu warga dan perangkat desa, aparat juga memusnahkan arena dengan cara dibakar agar tidak dapat dipergunakan lagi.

Iptu Ahmad Taufik selaku Kasi Humas Polres mengatakan, penggerebekan tersebut merupakan tindak lanjut dari pengaduan masyarakat yang resah akibat wilayahnya dijadikan ajang perjudian sabung ayam.

Tempat yang disinyalir kerap dimanfaatkan sebagai ajang perjudian tersebut terletak di lahan kosong yang berbatasan langsung dengan areal persawahan dan pemukiman penduduk.

Baca Juga: Kejari Kota Batu Tahan 5 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi KUR Fiktif BRI

Masyarakat yang merasa khawatir dampak negatif perjudian dapat berimbas kepada generasi muda di wilayahnya, kemudian melaporkan aktivitas terlarang tersebut kepada pihak kepolisian.

"Kepolisian beserta petugas gabungan melakukan tindakan tegas terukur terhadap lokasi yang diduga digunakan sebagai praktik perjudian. Kegiatan dilanjutkan dengan pembongkaran dan pemusnahan arena tersebut," ujar Iptu Taufik saat dikonfirmasi di Polres , Senin (10/7/2023).

Iptu Taufik menambahkan, selain mengamankan 47 unit kendaraan roda dua yang ditinggal begitu saja oleh pemiliknya, sejumlah barang bukti perjudian lainnya juga turut dibawa dalam penggerebekan tersebut. Diantaranya ayam jantan, lampu, jam dinding, buku catatan, peralatan judi dadu, serta alas terpal yang biasa digunakan sebagai arena .

Baca Juga: Kisah Mistis Gunung Kawi, Mitos atau Fakta? (2)

Seluruh barang bukti beserta sejumlah kendaraan tersebut kemudian diamankan ke Mapolres .

"Beberapa barang bukti terkait telah diamankan, termasuk empat puluh tujuh kendaraan roda dua yang ditinggalkan pemiliknya di lokasi sudah diamankan. Seluruhnya dibawa ke Mapolres ," jelasnya.

Dikatakan Taufik, sejumlah warga, tokoh masyarakat dan tokoh agama yang menyaksikan di lokasi memberikan apresiasi tindakan petugas yang dengan tegas membongkar dan memusnahkan arena perjudian.

Baca Juga: Pasutri Asal Malang Raup Rp35 Juta dari Live Streaming Adegan Ranjang, Kini Diamankan Polisi

Pembongkaran dan pemusnahan arena praktik perjudian tersebut mendapat dukungan dari masyarakat dan tokoh agama setempat.

Taufik menyebut, pihaknya juga telah memerintahkan petugas kepolisian untuk berjaga dan memantau lokasi untuk mengantisipasi kembali terjadinya . Kepolisian berkomitmen bersama dengan muspika dan pihak terkait akan membasmi segala bentuk perjudian di wilayah Kabupaten .

"Sebagai antisipasi terjadinya praktik , personel telah diturunkan guna memantau lokasi sekitar," ungkapnya.

Baca Juga: Kopi Cetol 'Plus-Plus' Malang Digerebek, 29 Pelayan Seksi Diamankan, 7 Masih di Bawah Umur

Taufik mengimbau, kepada masyarakat untuk tidak melakukan kegiatan terlarang maupun bentuk perjudian lainnya. Kegiatan perjudian tersebut merupakan bentuk pelanggaran hukum dan pihaknya tidak akan segan untuk menindak pelaku perjudian sesuai undang-undang yang berlaku.

"Kami imbau kepada masyarakat di Kabupaten agar tidak melakukan , serta penyakit masyarakat lainnya yang tidak sesuai hukum. Jika mendapati informasi terkait perjudian segera laporkan, akan segera kami tindak lanjuti," pungkasnya. (dad/git) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Warung Bebek Goreng H. Slamet di Kota Malang Terbakar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO