Jadwal Liga Inggris 2023-2024 Pekan ke-4: Arsenal vs Manchester United Jadi Suguhan Utama

Jadwal Liga Inggris 2023-2024 Pekan ke-4: Arsenal vs Manchester United Jadi Suguhan Utama

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pertandingan Liga Inggris 2023-2024 akan memasuki pekan ke-4 dengan menghadirkan sejumlah duel seru mulai 2-3 September 2023.

Penguasa sementara Manchester City akan menjamu Fulham di Etihad Stadium, Sabtu (2/9/2023) pukul 21.00 WIB. Laga ini akan menjadi salah satu langkah bagi pasukan Pep Guardiola untuk menjauh dari saingan terdekatnya.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 2023/2024 Pekan ke-13: Man City vs Liverpool, Everton Jamu Manchester United

Saat ini, Erling Haaland cs berada di puncak klasemen Premier League 2023-2024 dengan mengemas 9 poin. The CItizens menjadi satu-satunya tim yang meraup hasil sempurna dari 3 laga musim ini.

Big match seru terjadi saat Arsenal menghadapi Manchester United di Emirates, Minggu (3/92023) pukul 22.30 WIB.

Arsenal yang terpaut 2 poin dari Manchester City terus berupaya menjaga jarak dengan juara bertahan musim lalu tersebut.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 2023/2024 Pekan ke-11: Fulham vs Manchester United, Tottenham Jamu Chelsea

Berada di peringkat kelima dengan poin 7, The Gunners hanya kalah selisih gol dengan tiga tim lainnya.

Sementara Manchester United yang meraih kemenangan dramatis 3-2 saat bersua dengan Nottingham Forest berada di posisi ke-8 dengan mengoleksi 6 angka.

Di pertandingan lain, Liverpool akan menjamu Aston Villa di Anfield, dan Tottenham akan melakoni laga tandang ke markas Burnley.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 2023/2024 Pekan ke-10: Ada Derbi Manchester hingga Liverpool Hadapi Forest

Jadwal Liga Inggris 2023-2024 Pekan ke-4

Sabtu, 2 September 2023

02.00 WIB - Luton Town vs West Ham

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 2023-2024 Pekan ke-9: Ada Derbi Merseyside hingga Chelsea vs Arsenal

18.30 WIB - Sheffield United vs Everton

21.00 WIB - Brentford vs Bournemouth

21.00 WIB - Burnley vs Tottenham

Baca Juga: 6 Kekalahan Terbesar Manchester City di Liga Inggris

21.00 WIB - Chelsea vs Nottingham Forest

21.00 WIB - Manchester City vs Fulham

23.30 WIB - Brighton vs Newcastle

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Luton vs Tottenham: Menang 1-0, Spurs Rebut Pimpinan Klasemen dari City

Minggu, 3 September 2023

20.00 WIB - Crystal Palace vs Wolverhampton

20.00 WIB - Liverpool vs Aston Villa

Baca Juga: Prediksi Arsenal vs Manchester City di Liga Inggris 2023/2024

22.30 WIB - Arsenal vs Manchester United. (git).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO