PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Borneo FC sukses membawa pulang poin sempurna usai menang 2-1 atas Madura United pada laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024.
Duel Madura United vs Borneo FC berlangsung pada Minggu (1/10/2023), sore WIB.
Baca Juga: Arema FC Vs Persija di Stadion Soepriadi Kota Blitar: Macan Kemayoran Tekuk Singo Edan 2-1
Baik Madura United maupun Borneo FC sama-sama membutuhkan tiga poin pada laga pekan ke-14 ini.
Sejak peluit pertama dibunyikan, tuan rumah langsung mengambil inisiatif serangan untuk mencetak gol lebih dulu.
Namun gol yang terjadi justru dari tim tamu. Terens Puhiri sukses membobol gawang Wawan Hendrawan di menit ke-29 usai menuntaskan umpan Stefano Lilipaly.
Baca Juga: Dua Kali Berkandang di Stadion Soepriadi Kota Blitar, Arema FC Belum Raih Kemenangan
Laskar Sape Kerrab yang tersentak dengan ketertinggalan satu gol berupaya terus membongkar pertahanan lawan.
Pendukung Madura United yang memadati Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan akhirnya bergemuruh setelah Salim Akbar Tuharea berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah mencetak gol di menit ke-40.
Skor tersebut menjadi hasil sementara di babak pertama.
Baca Juga: Laga Kandang Kedua Arema FC di Stadion Soepriadi Dijaga 671 Personel Gabungan
Selepas jeda, kedua tim langsung melakukan perubahan strategi dengan pergantian pemain.
Sejumlah peluang berhasil didapat Madura United maupun Borneo FC namun masih gagal menghasilkan gol tambahan.
Petaka bagi pasukan Mauricio Souza terjadi jelang waktu normal selesai. Adalah Lilipaly yang sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah memperdayai Hendrawan di menit ke-85.
Baca Juga: Arema FC VS Dewa United di Stadion Supriyadi Kota Blitar, Polisi Terjunkan 816 Personil
Tak ada gol lagi yang tercipta hingga waktu masa tambahan habis. Skor 2-1 bertahan untuk keunggulan Borneo FC.
Kemenangan ini membuat Borneo FC menggeser Madura United di puncak klasemen Liga 1 2023-2024 dengan koleksi 28 poin. Sementara Koko Ari dan kolega harus rela turun satu peringkat di posisi kedua terpaut satu angka.
Susunan Pemain
Baca Juga: Segini Harga Tiket Arema FC Vs Dewa United di Stadion Supriyadi Kota Blitar
Madura United (4-3-3): Wawan Hendrawan; Koko Ari, Cleberson, Fachruddin, Novan Sasongko; Jacob Mahler, Francisco Rivera, M Tahir; Lulinha, Junior Brandao, Salim Akbar Tuharea.
Pelatih: Mauricio Souza.
Borneo FC (4-4-2): Nadeo Argawinata; Fajar Rahman, Leo Lelis, Silverio Silva, Leo Guntara; M Sihran, Kei Hirose, Adam Alis; Terens Puhiri; S Lilipaly, Felipe Cadenazzi.
Baca Juga: Kiai Asep Penuhi Janji, Bagikan 300 Bola Gratis, Utusan Club Heran juga Dapat Sarung dan Lain-lain
Pelatih: Pieter Huistra. (git)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News