Apakah Cemas Bisa Memicu Naiknya Asam Lambung? Simak Penjelasannya

Apakah Cemas Bisa Memicu Naiknya Asam Lambung? Simak Penjelasannya Apakah Cemas Bisa Memicu Naiknya Asam Lambung? Simak Penjelasannya. Foto: Ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kecemasan dapat memberi dampak negatif bagi kesehatan fisik dan mental. Rasa cemas yang berlebihan dialami oleh seseorang dapat memicu naiknya asam lambung.

Dilansir dari Medical News Today, orang-orang yang mengalami kecemasan memiliki risiko yang lebih tinggi untuk mengalami . Bahkan penderita GERD yang mengalami rasa nyeri di dada memiliki tingkat depresi dan kecemasan yang jauh lebih tinggi.

Baca Juga: Apakah Daun Pepaya Baik untuk Kesehatan Kulit? Simak Penjelasannya

GERD dapat menyebabkan stres dan kecemasan, namun stres dan kecemasan juga berkontribusi terhadap parahnya GERD.

Stres yang disebabkan oleh rasa cemas dapat mempengaruhi kontraksi yang terjadi di kerongkongan. Hal itu bisa mendorong makanan menuju lambung. Kontraksi yang tidak teratur dapat menyebabkan refluks atau aliran balik.

Cara mengatasi asam lambung naik karena stres ialah dengan merubah gaya hidup, seperti:

Baca Juga: Benarkah Ubi Jalar Bagus untuk Gula Darah Tubuh? Ini Penjelasannya

-Menghindari makanan dan minuman pemicu asam lambung naik, seperti makanan berlemak atau gorengan, mint, coklat, jeruk, bawang bombai, bawang putih, dan minuman berkafein atau beralkohol

-Makan dalam porsi kecil namun sering

-Mempertahankan berat badan yang sehat

Baca Juga: Resep Kue Apem Kelapa Muda Gurih dan Lembut

-Menghindari memakai pakaian yang ketat

-Menghindari kebiasaan berbaring setelah makan

-Menghentikan kebiasaan merokok

Baca Juga: 5 Manfaat Labu Kuning untuk Mengobati Penyakit

-Melakukan kegiatan relaksasi untuk mengurasi rasa cemas, seperti yoga dan meditasi

(ans)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mahasiswa Indonesia Bekerja Part Time Sebagai Petani di Jepang, Viral Karena Gajinya, ini Kisahnya':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO