Bakar Sampah, Rumah dan Gudang BBM di Taman Sidoarjo Terbakar

Bakar Sampah, Rumah dan Gudang BBM di Taman Sidoarjo Terbakar Rumah dan Gudang BBM yang terbakar di Sidorogo, Trosobo, Taman, Sidoarjo, terbakar, Jumat (1/12/2023).

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Sebuah rumah sekaligus gudang Bahan Bakar Minyak (BBM) di Sidorogo, Trosobo, Taman, Sidoarjo, terbakar, Jumat (1/12/2023). Diketahui, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 6.30 WIB.

"Apinya itu kelihatannya dari samping rumah, dekat gudangnya," ujar Rohman (32), salah seorang warga sekitar.

Baca Juga: Maling di Sidoarjo Gasak 2 HP dan Uang Tunai

Rohman mengatakan, saat itu, tetangga sebelah bernama Muhayat (58), sedang membakar sampah. Api tersebut, sempat ditinggal Muhayat ke gudang penyimpanan alat rumah tangga di sisi kanan rumah.

"Nah entah gimana tiba-tiba api merembet," terangnya.

Kemudian, sampah yang terbakar itu, merembet dan membakar tanaman lainnya.

Baca Juga: Polisi Dalami Anak Bunuh Ibu di Sidoarjo

"Disana juga kebon jadi kelihatannya menyambar cepat," katanya. Menurutnya ledakan sempat terjadi sebelum akhirnya api kemudian membakar rumah dan gudang BBM. "Nyamber tong ada sisa isinya kelihatannya di samping," bebernya.

Rohman mengatakan, suara ledakan dan api yang membesar membuat warga sekitar panik. Kemudian, Muhayat keluar dan berupaya mematikan api.

"Dari sana kemudian kena cipratan api di kakinya kelihatannya," ujarnya.

Baca Juga: Jenazah Perempuan Gegerkan Warga Waru, Diduga Tewas Dibunuh Anaknya

Komandan Pleton Damkar Pos Waru, Aris Kuswoyo mengatakan, pihaknya saat itu datang sekitar pukul 7.40 WIB, dan mengerahkan 3 unit mobil pemadam kebakaran.

"Dua dari Krian, satu lagi tadi dari Waru juga datang," ungkapnya.

Aris menjelaskan, sebelum pihaknya datang ke lokasi kejadian, api tersebut sudah mulai mereda.

Baca Juga: Gedung SMPN 4 Sidoarjo Hangus Terbakar

"Fokus awal ke rumah lalu geser ke titik api di samping kiri," urainya.

Pukul 8.15 WIB, api sudah mulai padam, dan para petugas tetap melakukan pembasahan di beberapa titik yang masih mengeluarkan kepulan asap di rumah seluas 80 meter persegi itu.

"Yang terbakar ada juga satu motor matik dan juga sepeda, selain isi rumah," tuturnya. Sekitar pukul 08.30 pembahasan selesai tidak nampak ada titik kepulan asap dari dalam rumah tersebut. "Petugas kita kemudian tarik kembali," katanya.

Baca Juga: Warga Krian Digegerkan Penemuan Wanita Bersimbah Darah Dekat Kandang Ayam

Dalam kejadian ini, lanjut Aris, terdapat satu korban luka yang harus mendapatkan perawatan oleh Puskesmas Taman.

"Luka bakar sedang sudah diobati tadi juga," ungkapnya.

Akibat kejadian itu, diperkirakan kerugian mencapai ratusan juta rupiah. (cat/sis)

Baca Juga: Nahas! Dua Pengendara Motor di Sidoarjo Tewas Usai Tertabrak Truk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO