Melalui Pakdhe Eling, Kapolsek Kemlagi Mojokerto Giatkan Partisipasi ke Masjid

Melalui Pakdhe Eling, Kapolsek Kemlagi Mojokerto Giatkan Partisipasi ke Masjid Kapolsek Kemlagi, AKP Sugeng Budi Santoso, saat berpartisipasi dalam kegiatan keagamaan di masjid.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Kapolsek Kemlagi, AKP Sugeng Budi Santoso, ikut aktif berpartisipasi dalam kegiatan keagamaan di masjid, Rabu (28/2/2024).

Didampingi sejumlah pejabat terkait, ia melaksanakan giat patroli dhuhur keliling atau Pakdhe Eling ke Masjid Al-Ikhlas di Desa Japanan. 

Baca Juga: Bhabinkamtibmas Polsek Kemlagi Mojokerto Bedah Rumah Warganya yang Berdinding dari Tirai Bambu

"Dengan semangat Ayo Jogo Mojokerto Kota, Polsek Kemlagi terus berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat," ujarnya.

Ia pun mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan serta kedamaian di lingkungan pascapesta demokrasi. 

Selain itu, warga diminta untuk menjaga kebersihan lingkungan, terutama dalam musim penghujan, agar terhindar dari berbagai penyakit dan potensi banjir akibat pembuangan sampah sembarangan. (ana/mar)

Baca Juga: Bhabinkamtibmas yang Bantu Bedah Rumah Warga Dengan Uang Pribadi, Terima Reward dari Kapolres

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO