Bripka Ainul Huda Bahagia saat Menerima Bantuan Tangan Palsu dari Kapolres Kediri Kota

Bripka Ainul Huda Bahagia saat Menerima Bantuan Tangan Palsu dari Kapolres Kediri Kota Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, saat menyalami Bripka Ainul Huda yang telah menggunakan tangan palsunya (dok. Ist)

KOTA KEDIRI,BANGSAONLINE.com - Bripka Ainul Huda, anggota Polsek Semen Polres Kediri Kota, bahagia bukan main.

Bagaimana tidak, Selasa (14/5/2024), dirinya menerima bantuan berupa protesa tangan palsu dari AKBP Bramastyo Priaji.

Penyerahan tangan palsu itu dilakukan di RS Bhayangkara Kediri. Bripka Ainul kehilangan tangan kanannya saat kecelakaan lalu lintas beberapa tahun yang lalu.

Bantuan protesa tangan palsu itu diharapkan mempermudah Bripka Ainul dalam beraktivitas dan bertugas.

"Kami hanya menyampaikan bantuan, semoga bermanfaat. Pesan saya agar Bripka Ainul tetap semangat dan tak lupa selalu bersyukur," kata Bramastyo.

Kapolres ikut memperhatikan pemasangan protesa tangan palsu untuk Bripka Ainul di RS Bhayangkara Kediri.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO