Kota Kediri Raih Peringkat 4 Perpaprov Ke-2 Jawa Timur 2024, Pj Wali Kota Zanariah Beri Apresiasi

Kota Kediri Raih Peringkat 4 Perpaprov Ke-2 Jawa Timur 2024, Pj Wali Kota Zanariah Beri Apresiasi Para Atlet NPCI Kota Kediri yang berhasil meraih peringkat ke 4 Perpaprov. Foto: Ist.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih oleh para Atlet (NPCI) Kota Kediri.

Dalam ajang Pekan Olahraga Paralimpik Provinsi (Peparprov) Ke-2 Jawa Timur 2024, Kota Kediri berhasil menduduki peringkat keempat dengan perolehan enam medali emas dan tiga medali perak.

Baca Juga: Antisipasi Bencana Musim Penghujan, Pj Wali Kota Kediri Tinjau Kerja Bakti di Kelurahan

tahun ini diselenggarakan mulai 13-16 Juni 2024 di Kota Surabaya.

"Alhamdulillah hasil dari Peparprov, Kota Kediri berada di peringkat keempat. Terima kasih teman-teman NPCI sudah memberikan yang terbaik untuk Kota Kediri," ujarnya, Senin (17/6/2024).

mengatakan hasil yang diperoleh ini dapat dijadikan motivasi bagi teman-teman NPCI. Khususnya, untuk meningkatkan prestasi di event-event yang akan datang.

Baca Juga: Serahkan SK Perpanjangan ke Pj Wali Kota Kediri, Adhy Karyono Beri Amanat soal Kondusivitas Pilkada

Menurutnya, Pemerintah Kota Kediri terus memberikan dukungan kepada para disabilitas dengan melibatkan mereka di berbagai bidang.

"Hasil yang diraih ini atas perjuangan teman-teman disabilitas. Mereka sudah berjuang dengan maksimal. Kami dari terus memberikan dukungan dan semangat kepada teman-teman disabilitas," ungkapnya.

Sementara itu, atlet-atlet Kota Kediri yang berlaga di cabang olahraga atletik dan meraih medali, yakni, Nanda juara 1 lompat jauh T47 mendapat medali emas, Ryan juara 1 lari 100 meter T44 mendapat medali emas, Vania juara 1 lari 100 meter T20 mendapat medali emas, juara lari 200 meter T20 mendapat medali emas juara lompat jauh T20 mendapat medali emas.

Baca Juga: Pj Gubernur Jatim Serahkan SK Perpanjangan Jabatan Pj Wali Kota Kediri

Kemudian, Ajis juara 1 lari 800 meter T37 mendapat medali emas, Eifie juara 2 lari 100 meter T47 mendapat medali perak, juara 2 lari 200 meter T47 mendapat medali perak, dan Fitri juara 2 lomba tolak peluru Tuli mendapat medali perak. (uji/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Persiapan ke Piala Dunia, Timnas Disabilitas Sepak Bola Latihan di Pasuruan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO