Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Kepala Pengamanan Lapas Pasuruan Pimpin Upacara

Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Kepala Pengamanan Lapas Pasuruan Pimpin Upacara Upacara Sumpah Pemuda yang digelar Lapas Pasuruan.

KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Kepala Pengamanan Lapas Pasuruan, Taufiqul Hidayatullah, memimpin langsung jalannya upacara dalam rangka memperingati Hari ke-96, Senin (28/10/2024). Rangkaian upacara di antaranya pengibaran bendera merah putih, lalu mendengarkan lagu 'Satu Nusa Satu Bangsa, yang dilanjut dengan lagu 'Bangun Pemuda Pemudi, dan ditutup pembacaan doa.

Saat memimpin, Taufiqul membacakan amanat dari Menpora terkait pelaksanaan yang mengangkat tema 'Maju Bersama Indonesia Raya'. Ia mengatakan, sumpah pemuda merupakan momen bersejarah terbesar bagi bangsa, dan perlu diingat serta melanjutkan perjuangan dari pahlawan-pahlawan yang telah berjuang melawan penjajah.

Baca Juga: IIS SMP Progresif Bumi Shalawat Gelar 2 Kegiatan saat Peringati Hari Sumpah Pemuda 2024

"Maka. Artinya kita harus menandai pada diri kita masing - masing untuk bertekad tak lupa juga untuk para pemuda dari berbagai suku, bahasa, Ras Dan agama untuk bersatunya, berdamai demi keutuhan Negara tercinta ini. tak luput pula, kita harus saling membantu Bergotong royong," paparnya.

Sementara itu, Kepala Lapas Kelas II B Pasuruan, Ma'ruf Prasetyo Hadianto, menyebut pihaknya memberikan edukasi untuk mengingatkan juga tentang makna perjuangan kepada semua, tanpa terkecuali.

"Saya juga termasuk, yang artinya kita di sini semua sama tak ada perbedaan, sekecil apapun itu. Maka dalam kesempatan ini, memperingati Hari , kita bisa sama-sama saling mengingatkan dan saling mengajarkan bahwa dalam persatuan adalah untuk membentuk pondasi penting dalam menghadapi semua segala tantangan," ucapnya.

Baca Juga: Kementerian ATR/BPN Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-96

"Maka hari ini kita harus bisa bangkit untuk ke depan yang lebih baik lagi. Dengan semangat mari kita wujudkan Indonesia yang lebih Baik, maju, berkeadilan, dan sejahtera. Karena setiap pemuda dan pemudi harus bisa berperan aktif dalam pembangunan dan menjaga marwah negara," pungkasnya. (maf/par)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO