Massa Ansor Gabung RGS Sambari-Qosim

Massa Ansor Gabung RGS Sambari-Qosim Beberapa pengurus Ansor ketika mendatangi posko RGS-SQ. (foto: syuhud/BANGSAONLINE)

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Komponen masyarakat yang menyatakan  bergabung dengan RGS-SQ (Relawan Gerakan Sosial-Sambari-Qosim) untuk memenangkan pasangan calon incumbent, SQ (Sambari Halim Radianto-Moh Qosim), terus bermunculan. Sekarang, giliran massa Ansor Kabupaten Gresik menyatakan gabung dengan RGS untuk memenangkan SQ pada Pilkada Gresik 9 Desember 2015, mendatang.

"Kedatangan teman-teman anggota Ansor ke posko RGS untuk bergabung. Kami akan bersama-sama berjuang untuk memenangkan pasangan SQ pada Pilkada 9 Desember 2015, mendatang," kata H. Suudi Faiz, divisi pendidikan PC (Pimpinan Cabang) Ansor Kabupaten Gresik di posko RGS-SQ, Jumat (11/9).

Menurut dia, mayoritas massa Ansor di luar kelembagaan PC Ansor menyatakan mendukung pasangan SQ. Sebab, SQ selama hampir satu periode (5 tahun) memimpin Kabupaten Gresik, sangat peduli terhadap PC Ansor Kabupaten Gresik. "Kebesaran Ansor di Kabupaten Gresik banyak mendapatkan dukungan pemerintahan SQ," tuturnya.

Untuk itu, kata Suudi, sudah sepatutnya massa Ansor mendukung SQ yang kembali maju pada Pilkada untuk memerebutkan tahta kepemimpinan Kabupaten Gresik lima tahun mendatang (periode 2016-2021). "Kami akan menggerakkan segala kekuatan massa Ansor di luar struktur untuk memenangkan SQ," jelasnya.

Saat ditanya apakah langkah massa Ansor yang mendukung pasangan SQ tidak menyalahi AD/ART, Suudi dengan tegas mengatakan jika tidak menyalahi aturan. Sebab, dukungan itu atas nama pribadi atau massa Ansor di luar lembaga. "Apalagi, Ketua DPP Ansor, Nusron Wahid sendiri tidak melarang, anggota Ansor atau massa Ansor di luar lembaga menentukan dukungannya pada Pilkada. Asalkan, tidak membawa-bawa nama lembaga," terangnya. 

Ditambahkan dia, dalam waktu dekat ini, massa Ansor yang bergabung dengan RGS SQ, akan mendeklarasikan dukungan kepada pasangan SQ. "Untuk waktunya masih kami bicarakan," pungkasnya. 

Sementara Ketua Dewan Pendiri RGS-SQ, H Moh Khozin, menyatakan sangat welcome atas bergabungnya massa Ansor Kabupaten Gresik dengan RGS untuk memenangkan pasangan SQ. "Bagi RGS, sangat welcome terhadap kelompok mana pun yang ingin bergabung untuk memenangkan SQ, termasuk massa Ansor. Karena tujuan kami cuma satu, gimana Gresik ke depan bisa lebih baik, pembangunan tidak putus. Dan itu menurut RGS yang bisa melakukan hanya SQ, " kata Khozin. (hud/rvl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO