
TUBAN, BANGSAONLINE.com-Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky meluncurkan bus transportasi pelajar dan masyarakat yang diberi nama Si Mas Ganteng 2 di Alun Alun Kabupaten Tuban, Minggu (23/3).
Peluncuran Si Mas Ganteng 2 ditandai dengan pemecehan kendi oleh Gubernur Khofifah bersama Bupati Tuban. Si Mas Ganteng 2 ini diluncurkan dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan transportasi publik kepada masyarakat secara terintegrasi.
Si Mas Ganteng 2 ini akan mengoperasikan Bus sejumlah 20 kendaraan, Mobil Feeder sejumlah 20 kendaraan.
Nantinya Si Mas Ganteng 2 akan memiliki layanan 8 rute pelayanan bus dan 20 rute pelayanan feeder yang dapat mengakomodir mobilitas pelajar dan masyarakat dari pusat kota ke wilayah terluar hingga kecamatan sekitar Kabupaten Tuban dengan mudah dan terjangkau.
Gubernur Khofifah mengatakan, keberadaan Si Mas Ganteng 2 ini diyakini memberi dampak positif bagi kegiatan sosial ekonomi melalui integrasi layanan transportasi bagi masyarakat hingga kecamatan di Kabupaten Tuban.
Gubernur Khofifah juga mengapresiasi Si Mas Ganteng 2 yang memberi fasilitas transportasi publik dari desa hingga kepelosok kecamatan.
“Si Mas Ganteng ini dapat menjadi sebuah transportasi yang diperuntukkan bagi pelajar dan masyarakat guna menekan angka kecelakaan, mengurangi volume kendaraan bermotor hingga emisi karbon,”jelasnya.
Khofifah yakin bahwa anak-anak sekolah di Tuban sangat antusias serta besemangat untuk berangkat sekolah karena dijemput oleh bus yang telah di design begitu indah.
"Kita bisa lihat bus yang disiapkan memiliki design yang indah sehingga anak-anak menunggu waktu berangkat dijemput ke sekolah dan kembali ke rumah masing masing dengan bus indah ini," tegasnya.
"Public Transportation yang disiapkan oleh Pak Bupati untuk anak-anak sekolah ini sungguh luar biasa," imbuhnya.
Sebagai informasi, Si Mas Ganteng 2 ini melengkapi program sebelumnya Si Mas Ganteng yang mengambil tagline Transportasi Masyarakat Tuban yang Elegan, Aman, Nyaman dan Terintegrasi.
Si Mas Ganteng yang telah beroperasi lebih dulu terdapat 10 bus yang terbagi dalam 10 rute yang tersebar di seluruh kecamatan di Kabupaten Tuban tersebut dan diperuntukkan bagi pelajar. Adapun jam operasionalnya mulai pukul 05.30- 07.30 WIB dan 13.00-16.00 WIB. (dev)