Cekcok, Ibu RT di Mojokerto Nyemplung Sungai Desa Kemantren

Cekcok, Ibu RT di Mojokerto Nyemplung Sungai Desa Kemantren Upaya pencarian korban yang menarik perhatian warga di jembatan tempat korban terjun ke sungai.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Diduga karena pusing akibat cekcok dengan suami, Ariyanti (33), nekat nyeburkan diri dari jembatan ke sungai di Dusun Kepuhbaru Desa Kemantren Kecamatan Gedeg Kabupaten Mojokerto, Minggu (14/02) pukul 14.10 kemarin siang.

Karena derasnya arus dan tingginya debit air sungai selebar 15 meter, tubuh ibu rumah tangga (ibu RT) beranak dua warga Desa Batan Krajan, Kecamatan Gedeg itu kontan hilang terseret arus. Hingga berita ini dikirim upaya keras pencarian oleh petugas Polsek Gedeg dan relawan PMI serta warga belum membuahkan hasil. Karuan saja upaya pencarian itu menjadi tontonan warga.

Baca Juga: Kapolsek Prajurit Kulon Dikabarkan Tewas Gantung Diri

''Susah menemukan jasad korban pada saat kondisi sungai begini. Debit airnya tinggi dan arusnya deras, sehingga kita duga jasad korban sudah jauh hanyut,'' ujar seorang petugas patroli Sabhara Polres Gedeg enggan disebut namanya di lokasi pencarian kemarin.

Yusuf, saksi mata di dekat jembatan tempat korban terjun ke sungai menuturkan, sekitar pukul 14.00 kemarin siang korban terlihat bersama seorang laki-laki yang diduga suaminya dengan mengendarai motor dari arah selatan (Desa Kemantren Gedeg) setibanya di jembatan mereka berhenti. Terlihat ketegangan diantara ke duanya, tak lama kemudian korban yang memakai baju merah naik ke atas jembatan dan melompat.

''Melihat itu saya berteriak minta tolong kepada warga. Dan mereka pun dengan alat seadanya salah satunya jala berusaha menolong korban. Saat itu korban masih terlihat kepalanya. Tapi karena airnya deras akhirnya upaya pertolongan kita sia-sia,'' ungkap warga desa setempat ini.

Baca Juga: Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Gantung Diri di Trowulan Mojokerto

''Korban hanya meninggalkan sebuah HP merek Cross putih,'' imbuhnya. (gun/lan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Orang Tua Bripda Randy Bagus Minta Maaf, Penyebab Mahasiswi di Mojokerto Bunuh Diri Terungkap':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO