Jasad Bayi Ditemukan di Sungai Perunggahan Kulon Tuban

Jasad Bayi Ditemukan di Sungai Perunggahan Kulon Tuban Kapolsek Semanding, AKP Desis Susilo, saat memeriksa kondisi jasad bayi. foto: suwandi/ BANGSAONLINE

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Kasus pembuangan bayi kembali terjadi di bumi wali Tuban. Kali ini bayi ditemukan di sungai Gayam di Dusun Krajan, Desa Prunggahan Kulon, Kecamatan Semanidng, Tuban, Rabu (30/3)

Bayi perempuan yang sudah tidak bernyawa dan terapung di sungai tersebut ditemukan oleh Sumarmi (35) warga setempat. Ceritanya saat itu Sumarmi akan buang air kecil ke jamban umum yang berada di lintasan air sungai.

Baca Juga: Masyarakat Keluhkan Tingginya Denda Tilang yang Dijatuhkan PN Tuban, Tertinggi Rp750 ribu

Mengetahui ada jasad bayi mengambang, sontak Sumarmi menjerit. Jeritan itu membuat warga berdatangan.

“Asalnya saya kira tidak bayi, soalnya tengkurap. Kemudian, saat dilihat lagi secara pasti ternyata itu jasad bayi. Seketika itu saya langsung menjerit,” ujar salah satu saksi, Sumarmi.

Warga pun segera mengevakuasi jasad bayi malang itu. “Sempat kaget juga, soale baru kali ini ada orang yang tega membuang bayi,” kata Tarmi.

Baca Juga: Penyidik Satreskrim Polres Tuban Mulai Periksa Korban Dugaan Penggelapan Dana BMT AKS Bancar

Sementara itu, Kapolsek Semanding, Polres Tuban, AKP Desis Susilo di lokasi kejadian menyatakan petugas akan melakukan penyelidikan lebih lanjut. Jasad bayi akan dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan. Pasalnya, kondisi bayi diduga baru saja dibuang. Diduga kuat bayi tersebut dari hubungan gelap.

“Saat ini masih proses penyelidikan. Kemugkinan bayi itu dibung karena dari hasil hubungan gelap,” ungkapnya. (wan/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Perahu Penyeberangan Tenggelam di Bengawan Solo, Belasan Warga Dilaporkan Hilang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO