GP Ansor Ponorogo Gelar Apel Kesetian Pancasila

GP Ansor Ponorogo Gelar Apel Kesetian Pancasila

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Gerakan Pemuda (GP) Ansor Ponorogo, menggelar apel kesetian Pancasila di halaman pendopo Kabupaten Ponorogo, Sabtu (4/6). Setidaknya sekitar 100 pasukan Barisan Ansor Serba Guna (Banser) dari semua kesatuan dan unit, IPPNU, PMII, Pagar Nusa dan elemen organisasi NU se Ponorogo turut ambil bagian dalam apel kesetian tersebut.

Menurut, Sekretaris GP Anshor Ponorogo, Muhmmad Ilham, yang juga bertindak sebagai ketua panitia, dalam apel kesetian itu juga akan dilakukan penandatanganan Ikrar Kesetian Pancasila oleh semua elemen pemuda. Tidak hanya diikuti oleh pasukan Banser, Apel Kesetian itu juga diikuti oleh delegasi dari berbagai elemen organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) beserta Forpimda Ponorogo.

Baca Juga: Seniman Reyog, PMII, GP Ansor dan KNPI Ponorogo Kompak Tolak HTI

Bahkan, lanjut Ilham, Apel Kesetiaan Pancasila yang digelar di Ponorogo ini merupakan representasi dari Apel Kesetian Pancasila yang digelar GP Ansor di seluruh Indonesia.

"Pimpinan Pusat GP Ansor telah menginstruksikan semua pimpinan cabang GP Ansor di seluruh Indonesia untuk menggelar Apel Kesetiaan Pancasila pada 1 Juni 2016 kemarin, namun kita baru bisa melaksanakan sekarang," ujar Ilhm dalam keterangannya.

Apel Kesetiaan Pancasila GP Ansor ini tidak hanya dilaksanakan oleh Pimpinan Pusat GP Ansor, dan dipusatkan di Jakarta. Tetapi juga dilakukan Apel Kesetian Pancasila di seluruh daerah dari Sabang sampai Merauke secara serentak.

Baca Juga: Tulis Status Terkait Pengusiran Khalid Basalamah, Ansor Siman Ponorogo Polisikan Guru Sejarah

Lebih lanjut, Ilham mengungkapkan, pelaksanaan Apel Kesetiaan Pancasila yang dilakukan tepat pada hari kelahiran Pancasila merupakan suatu momentum untuk memperkuat kembali komitmen warga bangsa terhadap Pancasila. Komitmen ini penting sebagai upaya menjaga keutuhan NKRI.

“Penegasan Pancasila ini merupakan langkah strategis, karena dengan sendiri merupakan penegasan pada UUD 1945 dan komitmen untuk menjaga keutuhan NKRI, baik secara geografis, politik, ekonomi, dan budaya,”ujar Ilham.

Sementara dalam sambutannya, Ketua PC NU Ponorogo, Drs. Fatkhul Azis, MA mengatakan "Organisasi Nahdtul Ulama beserta seluruh organisasi yang ada didalamnya menyatakan setia kepada Pancasila dan UUD 1945 dan menolak segala paham yang bertentangan dengan falsafah dasar negara,"ujar dia.

Kami siap menjadi palang pintu terdepan untuk menentang paham selain Pancasila dan UUD 1945 serta menyatakan bahwa NKRI adalah harga mati, karena didalam Pancasila ada Ketuhanan Yang Maha Esa yang didukung dengan sila-sila yang lain yang saling mendukung demi tegaknya NKRI sampai akhir jaman, ujar Fatkhul Azis. (po2/jar/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO