Awalnya Salat, Pelan-pelan Cukit Kotak Amal, Rudy Dimassa

Awalnya Salat, Pelan-pelan Cukit Kotak Amal, Rudy Dimassa Rudy babak belur setelah ditangkap dan dihajar massa karena curi kotak amal.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Seorang pria kuli angkut asal Jalan Bogen Gang Buntu Surabaya ini ditangkap petugas Unit Crime Hunter Polsek Tambaksari. Petugas melakukannya, karena pria 42 tahun ernama Rudy ilka Amalo itu ketahuan mencuri kotak amal di masjid Miftahul Huda Jalan Rangkah Buntu II Surabaya.

Namun, aksi maling mengambil uang yang ada di dalam kotak amal dan dimasukkan tas yang sudah dipersiapkan, ternyata dipergoki takmir masjid, H.M. Muad, SAg (69).

Baca Juga: Gagal Curi Sepeda Angin, Pria Tanpa Identitas Tewas Dihakimi Warga di Surabaya

“Perbuatan tersangka diketahui oleh ketua takmir masjid tersebut. Akhirya Rudy menjadi bulan-bulanan warga sekitar yang merasa kesal dengan ulahnya. Ruy kemudian diserahkan ke Polsek Tambaksari,” ungkap Kapolsek Tambaksari, AKP Sofwan.

“Saat ini tersangka beserta barang bukti diamankan di Polsek Tambaksari untuk dilakukan proses penyidikan lebih lanjut,” imbuh Sofwan kepada BANGSAONLINE tadi (2/7) .

Barang bukti yang disita berupa tas selempang merek Okley warna coklat yang berisi uang tunai hasil kejahatan sebesar 480 ribu beserta obeng yang digunakan untuk merusak kunci kotak amal.

Baca Juga: 13 Orang Kecolongan HP saat Nonton Kirab Maskot KPU Jatim

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO