MALANG, BANGSAONLINE.com - Stasiun Pengisian Bahan Umum (SPBU) dengan nomor 54.651.37 di Jalan Raya Wandanpuro Bululawang, Kabupaten Malang, ambruk usai disapu angin kencang yang diiring hujan deras, Senin (28/11).
Menurut salah satu karyawan Zainul Arifin, saat kejadian ada tujuh karyawan yang bertugas. Saat itu Zainul baru saja mengisi dua mobil. "Begitu selesai mengisi bensin, tiba-tiba angin bertiup sangat kencang," tutur Zainul.
Baca Juga: Polri Uji Coba Syarat Kepesertaan Aktif JKN bagi Pemohon SIM di Malang Raya
Seketika itu atap pom bensin yang berdekatan dengan pondok pesantren Anur II ini ambruk. "Para karyawan segera berlindung ke ruang kantor SPBU,'' ungkap Zainul.
Tidak ada korban dalam kejadian ini.
Hingga berita ini ditulis, pihak pengelola tidak mau berkomentar atas musibah tersebut.
Baca Juga: Sinergi BPJS Kesehatan dan Poltekkes Malang Sukseskan Program JKN
Sementara itu Camat Bululawang, Hadi Wuryanto, yang sempat mengunjungi lokasi memperkirakan kerugian akibat kerusakan SPBU ini sekitar Rp 500 jutaan. (thu/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News