Lagi, Hujan dan Angin Kencang Terjang Pamekasan

Lagi, Hujan dan Angin Kencang Terjang Pamekasan Petugas kepolisian menggergaji batang pohon yang menutupi akses jalan desa.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Kabupaten Pamekasan diguyur hujan deras disertai angin kencang, Sabtu (25/03) kemarin, dan terulang lagi pada Minggu (26/03). Akibatnya, tidak sedikit pohon tumbang dan rumah warga yang rusak.

Dari data yang dihimpun Tim BPBD Pamekasan, dalam dua hari terakhir terdapat dua Kecamatan yang disapu angin kencang. Di Kecamatan Pademawu angin kencang melanda Dusun Juko' Tasek Desa Tanjung, hingga mengakibatkan 5 rumah warga rusak berat. Sementara di Kecamatan Kadur, beberapa rumah rusak, dan banyak pohon tumbang menutup akses jalan desa.

Baca Juga: Jelang Tengah Malam, Pj Bupati Pamekasan Sambangi Warga Terdampak Banjir di Beberapa Titik

"Tim kami masih fokus pada evakuasi pohon tumbang agar akses jalan bisa dilalui," ucap Kepala BPBD Pamekasan Akmalul Firdaus, saat dihubungi melalui telepon selulernya.

Untuk sementara, dilaporkan tidak ada korban jiwa. Hanya petugas BPBD dibantu dari Polsek dan Koramil setempat bersama warga, bekerja ekstra keras di lokasi kejadian.

Sebelum kejadian, BPBD Pamekasan memang sudah memperingatkan agar waspada terhadap cuaca ektrem dalam beberapa hari terakhir ini.

Baca Juga: Pj. Gubernur Jatim Minta Bangunan Rusak Terdampak Angin Kencang di Pamekasan Segera Direkonstruksi

"Pagi ini tim BPBD bersama TNI/Polri, serta perangkat desa dibantu warga melanjutkan pemotongan dan evakuasi pohon tumbang yang menutup jalan desa," pungkas Firdaus. (err/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO