GRESIK, BANGSAONLINE.com - Keluarga besar Kodim 0817 Gresik menggelar kegiatan hiking (olahraga jalan di gunung) dengan menyusuri perbukitan Hollywood sepanjang 2 km lebih di wilayah Kecamatan Kebomas, Jumat (28/4/2017).
Kegiatan tersebut dilakukan Kodim Gresik di bawah kepemimpinan Letkol Kav. Widodo Pujianto untuk menjalin kebersamaan dengan semua komponen masyarakat di bumi waliyullah ini.
Baca Juga: Wakil Gubernur Lemhannas Kunjungi Smelter PT Freeport di Gresik
Tampak hadir dalam kegiatan hiking, selain Dandim 0817, Bupati Gresik Sambari Halim Radianto, pejabat Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah), dan sejumlah komponen masyarakat seperti Banser, pemuda Muhammadiyah, para pelajar dan komponen masyarakat lain.
Bupati Gresik Sambari Halim Radianto dalam sambutannya menyatakan, kegiatan hiking yang diadakan Kodim 0817 sangat positif. "Kegiatan tersebut untuk membangun kebersamaan," ujarnya.
Menurut Bupati, akhir-akhir ini membangun kebersamaan sangat susah. Kondisi ini dipicu oleh beberapa faktor. Salah satunya, kesibukan masyarakat. "Kami berharap kegiatan seperti ini bisa dilestarikan. Karena kegiatan tersebut merupakan salah satu instrumen untuk berkomunikasi dan membangun kebersamaan dengan masyarakat," terang Bupati Gresik dua periode asal Kecamatan Dukun ini.
Baca Juga: Warga Bungah Gresik Temukan Tengkorak dan Kerangka Manusia di Bekas Tambang Galian C
Sementara Dandim 0817, Letkol Kav. Widido Pujianto menjelaskan, hiking adalah olahraga jalan gunung. Untuk hiking yang diadakan kali ini, jarak yang ditempuh sekitar 2 km.
"Rute yang dilalui jalan setapak di kawasan bekas tambang PT. Semen Gresik (SG) atau yang akrab disebut bukit Hollywood. Rute yang dilalui haiking ada sejumlah jalan menanjak dan menurun," katanya.
Tujuan hiking, lanjut Dandim, membina fisik, mental dan kebersamaan dengan masyarakat. "Juga menjaga Kantibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat)," jelasnya.
Baca Juga: Gempa Magnitudo 3,3 Guncang Gresik
"Ditegaskan Dandim, membangun kebersamaan ini penting. Terlebih dalam waktu dekat, tepatnya 1 Mei 2017 ada May Day atau hari buruh se-dunia. Kami minta semua masyarakat terlibat menjaga Kantibmas," pungkasnya. (hud/dur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News