Di Madura, Harga Ikan dan Ayam Membumbung

Di Madura, Harga Ikan dan Ayam Membumbung Jumlah ikan laut di pasar sedikit, maka, harga membumbung tinggi. Foto:bahri/BANGSAONLINE


SAMPANG - SUMENEP (bangsaonline) - Beberapa harga kebutuhan pokok di Madura merangkak naik. Untuk harga ikan laut meroket dikarenakan minimnya pasokan ikan. Sedangkan harga daging ayam juga naik signifikan.

Memang beberapa hari ini angin kencang menghantam parairan kawasan Sampang. Akibatnya, tangkapan ikan jadi sulit karenacuaca yang tidak mendukung. Satu nelayan asal TanjungKecamatan Camlplong Pak Ahmadi (40)mengatakan, banyak nelayan enggan melaut.

"Kalau anginnya seperti ini, banyaknelayan yang memilih libur melaut.Karena dikawatirkan ada kendala ketika sudahsampai di tengah laut," katanya.

Para nelayan mengaku tidak terburu-buru melaut karena cuacanya masih buruk denganangin kencang seperti ini. "Labih baik sayamenunggu cuaca akan kembali normal,"ungkapnya.

Wajar akhirnya harga ikan laut membumbung. Ikan tongkol yang biasanyahanya Rp 20 ribu kini naik menjadi Rp 35ribu, ikan bulus dan ikan kuning-kuningyang biasanya Rp 10 ribu per 10 bijinya (sejina, red Madura) sekarang naik menjadi Rp 20 - 25 ribu.

Adapun di Sumenep, harga daging ayam meroket. Daging ayam kampung naik dari Rp 70 ribu menjadi Rp 75 ribu per kg. Sedangkan daging ayam potong yang semula Rp29 ribu menjadi Rp 30 ribu per kg.Sedangkan harga daging sapi stabil Rp 110ribu per kg.

"Harga daging ayam naik karena permintaanjuga naik. Saat permintaan tinggi, otomatis

harga juga ikut naik," kata Kepala BidangPerdagangan, Dinas Perindustrian danPerdagangan (Disperindag) Sumenep, HennyYulianto, Kamis (24/7).

Ia memaparkan, naiknya harga daging ayamtersebut diperkirakan akan terus bertahanhingga Idul Adha.

"Sebenarnya kenaikan harga masih bisadibilang wajar. Kalau menjelang Lebaran kanmemang ada peningkatan permintaan,"ujarnya.

Sementara untuk komoditas lain,hargarelatif stabil. Untuk beras kualitaspremium merk 'Ikan Paus' kemasan 25 kg Rp205 ribu, 'Lima Jaya Super' 194 ribu, 'LimaJaya Biasa' Rp 184 ribu. Sedangkan hargatelur Rp 17 ribu per kg.

"Yang juga mengalami kenaikan harga itucabe merah besar, dari Rp 9.000 menjadi Rp10.000. Kalau yang lain stabil. Cabe merahkeriting tetap Rp 13.000, cabe merah biasaRp 7.000, dan cabe rawit Rp 5.000,"ungkapnya.