Kalah Adu Penalti 4-2 atas Blitar, Persibo Puas di Urutan Kedua Liga 3

Kalah Adu Penalti 4-2 atas Blitar, Persibo Puas di Urutan Kedua Liga 3 Salah satu pemain Persibo sujud syukur usai pertandingan melawan Blitar United. foto: EKY NURHADI/ BANGSAONLINE

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Khabib Syukron dkk gagal merengkuh mahkota gelar juara Kapal Api Zona Jatim 2017 setelah tunduk atas Blitar United lewat drama adu penalti dengan skor 4-2 pada, Sabtu malam (30/9).

Selama pertandingan, tim besutan I Putu Gede itu kesulitan mengembangkan permainan. Bahkan tertinggal terlebih dahulu pada babak pertama. Kemudian berhasil menyamakan kedudukan di babak kedua dan skor imbang 1-1 bertahan hingga babak perpanjangan waktu dan harus berakhir adu penalti.

Baca Juga: Anniversary 97, Persebaya Undang Persibo di GBT, Eko Setyawan: Kita Bawa Pemain Baru

Pada drama adu penalti itu tidak beruntung. Dua tendangan gagal dieksekusi, sehingga harus mengakui keunggulan Blitar United dengan skor akhir 4-2.

Dengan begitu, finish di urutan kedua pada partai final . Meski demikian, tim berjuluk Laskar Angling Dharma itu tetap memperoleh satu tiket ke putaran Nasional. (nur/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO