NGANJUK, BANGSAONLINE.com - DPC PDI Perjuangan Nganjuk yakin akan bisa meraih 70 persen suara Pemilihan Bupati (Pilbup) 2018 nanti. Keyakinan tersebut disampaikan Ketua DPC PDIP Nganjuk Tatit Heru Tjahyono saat memimpin rapat persiapan pelaksanaan Rakercapsus, bertempat di sekretariat DPC setempat yang dihadiri pasangan calon (Paslon) Bupati Novi-Marhen, dan seluruh Ketua PAC di 20 Kecamatan.
Tatit mengatakan, agenda rapat kali ini adalah memperkenalkan kepada seluruh PAC, dan mempersiapkan Rakercapsus lebih awal.
Baca Juga: Bawaslu Nganjuk Petakan Lokasi Potensi Rawan di TPS
“Saya telah mempersiapkan jauh hari jika suwaktu-waktu turun rekom dari DPP PDI Perjuangan. Hasil saat ini akan dilaporkan ke DPD PDI Perjuangan Jatim,” kata Tatit kepada BANGSAONLINE.
Dengan kehadiran seluruh PAC, Tatit yakin kemenangan yang ditargetkan akan tercapai. Bahkan target 70 persen perolehan suara juga dimungkinkan bisa diraih. “Saya juga minta doa dan dukungan masyarakat untuk paslon Novi-Marhen yang diusung PDIP dan PKB,” harapnya. (bam/ian)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News