Persibo Kembali Dijajal Para Pemain Nasional, Kali ini dalam Laga Bertajuk Battle of Heroes

Persibo Kembali Dijajal Para Pemain Nasional, Kali ini dalam Laga Bertajuk Battle of Heroes

BOJONEGORO , BANGSAONLINE.com - Battle of Heroes akan tersaji di Stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro, Minggu 26 November mendatang. Laga itu merupakan uji coba tim Bojonegoro melawan Indonesia Soccer.

Menurut Local Media Officer (LMO) Bojonegoro, Abdul Hafid, laga uji coba itu dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November kemarin. Selain itu juga persiapan tim dalam menjalani laga lanjutan Liga 3 Nasional.

Baca Juga: Anniversary 97, Persebaya Undang Persibo di GBT, Eko Setyawan: Kita Bawa Pemain Baru

"Indonesia Soccer akan diperkuat 13 pemain nasional," kata Hafid kepada www.bangsaonline.com, Minggu (19/11).

Hafid menerangkan, Indonesia Soccer itu akan diisi para pemain nasional seperti Rio Valentino dan penjaga gawang Madura United Hery Prasetyo.

"Juga ada tiga pemain asli Bojonegoro yang berlaga di Liga 1, diantaranya Samsul Arif Munif, Novan Setya Sasongko dan Bijahil Chalwa," paparnya.

Baca Juga: Menang Tipis 0-1 atas Pekanbaru, Persibo Bojonegoro Lolos ke Liga 2

Menurut dia, uji coba ini merupakan laga bergengsi sekelas uji coba melawan Timnas U-19 beberapa bulan lalu. Beberapa eks pemain akan berduel dengan Khabib Syukron dkk di Stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro Minggu (26/11), pukul 15.00 WIB.

"Persiapan uji coba sudah 60 persen. Nanti tiket masuk Rp 20 ribu untuk kelas ekonomi, dan kelas VIP seharga Rp 50 ribu," ucapnya menambahkan. (nur/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO