Farid-Sudarmawan Ajak 700 Warga Kemayoran Bangkalan Berjihad

Farid-Sudarmawan Ajak 700 Warga Kemayoran Bangkalan Berjihad

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Bangkalan nomor urut satu Farid Al Fauzi-Sudarmawan, mengawali silaturahmi kampanye pada bulan puasa di Posko Pemenangannya Kelurahan Kemayoran, Bangkalan, Jumat (18/5).

Dalam kampanyenya, Farid menjabarkan kondisi Bangkalan yang saat ini penuh dengan keterbelakangan dan keterpurukan. Di bulan puasa ini, Farid mengajak bangkit dari keterpurukan dan berjuang untuk bangkalan. 

Baca Juga: KPU Bangkalan Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024

"Ini bagian dari jihad. Jihad menimba ilmu, jihad membangun Bangkalan," tegasnya di hadapan sekitar 700 orang yang hadir.

Farid mencontohkan, indikator kemiskinan dan keterpurukan adalah rusaknya infrastruktur, banyaknya pengangguran, serta tingginya angka kematian ibu dan bayi.

"Hampir 56 persen jalan rusak, pengangguran di atas 200 ribu. Angka kematian ibu dan bayi di atas 56 per tahun sementara pelayanan kesehatan yang buruk," tambahnya.

Baca Juga: Ketua DPRD Bangkalan Ajak Seluruh Pihak Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024

Menurut Farid, salah satu jalan keluarnya adalah membangun karakter anak bangsa, anak didik yang berkarakter, melalui pendidikan agama. Di antaranya akan mewajibkan madrasah diniyah.

"Pendidikan agama akan saya dorong mulai dari siswa dan guru, terutama guru Madin akan kita beri insentif Rp 500 ribu per bulan," janjinya.

Dalam sesi tanya jawab, Farid menjelaskan bahwa dalam kampanye tersebut ia tidak mengobral janji. Melainkan sebuah program kerja yang harus dilaksanakan seceoat mungkin.  

Baca Juga: Syafiuddin Ajak Kader PKB Berjuang Menangkan Pilkada Serentak 2024

Sudarmawan sebagai Calon Wakil Bupati menambahkan bahwa "Berani Bangkit" adalah memperjuangkan dan menyuarakan ketertinggalan dan keterpurukan. 

"Kita bangkit untuk melawan kemiskinan,melawan korupsi yang menjadi musuh kita semua," kata dia.

Terakhir, Farid memohon doa kepeda semua masyarakat agar berjuang lahir dan batin agar diberi kemenangan. Karena kemenangan sesungguhnya adalah kemenangan masyarakat. 

Baca Juga: Debat Publik Kedua Cabup dan Cawabup Bangkalan, ini Kata Surokim Pengamat Politik

"Agar keluar dari lingkaran keterpurukan dari berbagai aspek kehidupan rakyat Bangkalan," pungkasnya. 

Hadir pada silaturrahmi KH. Imron Fatah, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat se-Kelurahan Kemayoran Bangkalan. (bkl2/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO