BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono memilih turun gunung di Jawa Timur pada hari-hari menjelang coblosan, terutama demi mengamankan dan memenangkan pasangan Khofifah Emil Dardak.
Setelah sehari sebelumnya menggelar apel siaga pemimpin dan kader Demokrat Jatim di Madiun, Selasa (19/6/2018) Presiden ke-6 RI didampingi istrinya Ani Yudhoyono road show ke pulau garam untuk konsolidasi partai sekaligus menikmati kuliner bebek Sinjay khas Madura. Madura memang tidak bisa dipisahkan dengan nama SBY, karena jembatan Suramadu sebagai penghubung pulau Madura dan Jawa dibangun dan diresmikan pada era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Baca Juga: Dapat Ucapan Selamat dari Kompetitor Pilkada 2024, Khofifah Ucapkan Terima Kasih ke Luluk Hamidah
Cawagub Jatim Emil Elestianto Dardak diminta mendampingi SBY selama di Madura. Di luar dugaan kehadiran Emil di tengah tengah rombongan menjadi magnet tersendiri buat warga Madura terutama kalangan pemilih pemula yang notabene generasi milenial.
Bahkan suami Arumi Bachsin ini mendapatkan banyak ucapan dukungan spontan dari kalangan pemilih pemula yang sengaja dan tanpa sengaja menemuinya.
Seperti halnya Hera, pemilih pemula asal Sumenep yang mengarahkan dukungannya kepada pasangan nomor urut satu ketika bertemu langsung Emil Dardak di rumah makan Bebek Sinjai Bangkalan.
Baca Juga: Emil Dardak Ajak Kader Demokrat Sidoarjo Kawal Kemenangan Pilgub dan Pilbup Pilkada 2024
Hera yang mewakili beragam komunitas memilih paslon nomor satu, karena menganggap Khofifah sangat berprestasi saat menjadi menteri sosial, sedangkan wakilnya Emil Dardak dianggap memiliki karir pendidikan yang cemerlang serta bisa menjadi contoh baik bagi kawula muda. "Tahun ini saya milih, tentunya saya memilih nomor satu," ungkap Hera.
Ditanya kenapa tertarik dengan pasangan nomor urut satu, Hera mengaku terpesona dengan pesona doktor termuda Jepang tersebut.
"Selain itu riwayat pendidikan Mas Emil cukup bagus, apalagi bila dilihat dari riwayat pendidikan lawannya, Mas Emil jauh lebih bagus. Jadi saya lebih ke arah Mas Emil," urainya.
Baca Juga: Khofifah-Emil Raih Penghargaan dari Duta Besar Inggris
Lebih lanjut Hera berharap semoga Emil Dardak dan Khofifah Indar Parawansa bisa terpilih menjadi pasangan gubernur Jatim, sehingga dapat membangun Jawa Timur lebih baik lagi dan membangkitkan semangat seluruh element agar Jatim dapat menjadi Provinsi percontohan di Indonesia. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News