Pilwali Malang: ​Paslon Menawan Sungkem ke Orang Tua, Yakin Raup Suara Lebih 40 Persen

Pilwali Malang: ​Paslon Menawan Sungkem ke Orang Tua, Yakin Raup Suara Lebih 40 Persen Wanedi, Cawawali Malang nomer urut 1 saat sungkem kepada orang tua sebelum menuju TPS. foto: Iwan/ BANGSAONLINE

MALANG KOTA, BANGSAONLINE.com - Cawawali Kota Malang nomor urut 1 H. Achmad Wanedi berangkat ke TPS 17 di SDN Karangbesuki 3 Kelurahan Karangbesuki, Sukun Kota Malang untuk melakukan pencoblosan bersama istri, Rabu (27/6).

Sebelum berangkat, H. Acmad Wanedi sempat meminta doa restu dengan sungkem kepada kedua orang tuanya di kediaman pribadinya, Jl. Candi 6 (Gasek).

Baca Juga: Paslon Anton-Syamsul Terima Hasil Pilwali Malang dengan Catatan Khusus

Usai sungkem, Achmad Wanedi yang berpasangan dengan Cawali Ya'qud Ananda Gudban menuju ke TPS 17 dengan jalan kaki dikawal pendukung dan 4 orang pengawal pribadinya.

Sehari sebelumnya, Wanedi saat ditemui BANGSAONLINE.com mengaku optimis mampu meraih 40 persen suara dalam Pilkada kali ini.

Baca Juga: Rekapitulasi Pilkada ​Kota Malang, Timses Paslon Anton-Syamsul Pertanyakan Form C6

"Kita sudah berjuang banyak hal pastinya, salah satunya menyampaikan visi misi 25 program Menawan (Menangkan Nanda-Wanedi) yang berbasis peduli masyarakat selama kampanye. Selanjutnya pilihan dikembalikan kepada warga, siapa pemimpin yang dikehendaki," ujarnya.

Saat ini, kata Wanedi, pihaknya menyerahkan semuanya ke masyarakat sambil berdoa. "Saya berkeyakinan serta menyandarkan kepada Allah SWT lewat doa Hasbunallah Wani'mal Wakil. Hanya Allah yang bisa menolong dan mencukupi kebutuhan hambanya," sambungnya.

Ditanya mengenai pasangannya yang ditangkap KPK atas dugaan korupsi, Wanedi menyatakan hal tersebut tidak akan merubah tujuan seseorang. "Karena masyarakat kita sudah dewasa dan bisa menempatkan yang semestinya. Bu Nanda hanya menyampaikan harus siap fighter, semangat, dan yakin sukses," jelasnya.

Baca Juga: Paslon Menawan Terima Lapang Dada, Asik dengan Catatan

Terkait pengamanan suara, Wanedi mengatakan menempatkan 5 orang saksi di tiap TPS. "Upaya hukum pun juga sudah kita persiapkan untuk antisipasi adanya kecurangan suara menimpa di Menawan," pungkasnya. (iwa/thu/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO