Seluruh Parpol di Ngawi Daftarkan Bacalegnya

Seluruh Parpol di Ngawi Daftarkan Bacalegnya

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 12 parpol yang ada di wilayah Kabupaten Ngawi telah mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) di KPUD Ngawi, Selasa (17/7/2018) malam. 

Ini berarti, total ada 16 parpol peserta pemilu di wilayah Ngawi yang telah mendaftarkan bacalegnya. Sehari sebelum penutupan pendaftaran telah ada 4 parpol yang mendaftarkan bacalegnya. 

Baca Juga: Hampir Seluruh Logistik Kebutuhan Pilkada Serentak Tiba di Gudang KPU Ngawi

Untuk hari terakhir, KPUD Ngawi sengaja membuka pendaftaran hingga jam 00.00. Dan terakhir yang mendaftar adalah partai berkarya besutan dari Tommy Suharto dengan mendaftarkan bacalegnya sebanyak 25 orang pada jam 23.45 WIB.

"Hari ini kita melakukan verifikasi bacaleg yang telah didaftarkan untuk selanjutnya hasil verifikasi akan dikirim kembali ke Parpol untuk dilakukan perbaikan," jelas Syamsul Wathoni ketua KPUD Ngawi pada BANGSAONLINE.com, Rabu (18/7/2018).

Setelah dilakukan verifikasi, akan mengirim hasilnya ke pihak parpol untuk dilakukan perbaikan dan selama perbaikan hasil verifikasi pihak parpol tidak diizinkan untuk melakukan penambahan bacaleg. Menurut keterangan Mas Toni sapaan ketua komisioner KPUD Ngawi, bahwa waktu perbaikan untuk parpol tgl 22 sampai 31 Juli. 

Baca Juga: Jelang Pilkada, Polres Ngawi Perketat Keamanan Gudang KPU

Selanjutnya hasil yang lolos verifikasi tersebut akan ditetapkan dalam Daftar Calon Sementara (DCS) yang akan disosialisasikan pada 31 Agustus mendatang. Yang pasti dari 16 parpol yang ada telah mendaftarkan sebanyak 493 bacalegnya di KPUD Ngawi. Sedang dapil yang ada terbagi 6 dapil. (nal/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BERITA VIDEO: Tuntut Pilpres 2019 Ada Calon Independen, Inilah Sosok yang Diusung "Tikus Pithi"':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO