MOJOKERTO-(BangsaOnline)
Andung Kurniawan terpilih sebagai Ketua PWI Mojokerto periode 2014-2017 menggantikan Yanuar Yahya ketua sebelumnya. Andung terpilih secara aklamasi dalam Konferensi Perwakilan PWI di RM Jimbaran Kota setempat, Sabtu (13/9).
Baca Juga: PWI Mojokerto Periode 2024-2027 Resmi Dilantik, Ini Pesan Gus Barra
Sementara itu posisi Sekretaris ditempati Sukardi yang juga merupakan kandidat ketua. Sementara posisi Bendahara diamanatkan kepada Suprayogi.
Dalam sambutannya, Andung yang merupakan Ceo Radar Mojokerto mengaku tidak bisa bekerja sendiri. Ia mengajak seluruh anggota bekerja bersama-sama. "Ini berbeda dengan perusahaan saya sendiri. Saya tidak bisa mengambil keputusan sendiri," katanya.
Andung juga menyatakan akan membuka kran keanggotaan PWI yang selama ini terkesan sulit. "Saya membuka kran keanggotaaan PWI. Jadi silahkan mendaftar asal memenuhi persyaratan," katanya.
Baca Juga: Kantongi Suara Mutlak, Amin Nahkodai PWI Mojokerto Periode 2024-2027
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News