Gandeng Kampus, BKKBN Jatim Teken PKS dengan IAIN Jember

Gandeng Kampus, BKKBN Jatim Teken PKS dengan IAIN Jember Kepala Perwakilan BKKBN Jatim Yenrizal Makmur SP MM.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional BKKBN Jatim melakukan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan IAIN Jember, Kamis (15/11). Hal ini dilakukan guna meningkatkan wawasan kepedudukan di kalangan civitas akademika, 

Kepala Perwakilan BKKBN Jatim Yenrizal Makmur SP MM mengatakan, penandatanganan PKS ini sebagai upaya BKKBN dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat civitas akademika (mahasiswa) akan pentingnya pendidikan kependudukan. 

Baca Juga: Pesan Bupati Lamongan di Puncak Harganas ke-31

Menurutnya, selama ini isu kependudukan sering terlupakan, sehingga penandatanganan PKS dengan pihak kampus ini akan berdampak positif bagi penyelesaian masalah-masalah kependudukan.

‘’Kita tidak mungkin menyelesaikan masalah kependudukan sendiri, perlu ada kerjasama yang apik antara BKKBN dengan pihak kampus,’’ jelasnya.

Dikatakannya, kampus merupakan gudangnya mahasiswa. Jika mahasiswa paham masalah kependudukan, maka ketika terjun di masyarakat mereka akan menjadi ujung tombak dalam memberikan pencerahan kepada masyarakat luas.

Baca Juga: Harapan Adhy Karyono saat Jawa Timur Jadi Provinsi Pertama Diluncurkannya Aplikasi Population Clock

Lebih lanjut Yenrizal memaparkan, saat ini masalah kependudukan menjadi isu penting bagi semua negara di dunia. Banyak dampak negatif yang ditimbulkan akibat laju pertumbuhan penduduk yang tidak terkendali seperti terjadinya kemacetan, banjir, urbanisasi, meningkatnya jumlah pengangguran terdidik dan sebagainya.

‘’Untuk itu melalui penandatangan MoU ini, pihak kampus berpeluang besar untuk dapat mengimplementasikan proses pendidikan kependudukan kepada semua masyarakat civitas akademikanya,’’ harapnya.

Orang nomor satu di lingkungan BKKBN Jatim ini yakin, dengan pemberian informasi dan pengetahuan yang benar terkait dengan masalah kepedudukan, maka masyarakat akan lebih peduli dalam mengawal masalah-masalah kependudukan kedepannya.

Baca Juga: Viral Pertunangan Balita di Sampang, BKKBN Jatim Turun Tangan, Berikut Kisah Sebenarnya

Perlu diketahui, selain penandatanganan PKS antara BKKBN dengan IAIN Jember, pihak kampus berencana membentuk PIK Remaja dan Pojok Kependudukan di Fakultas Dakwah yang diprakarsai oleh Jurusan Bimbingan dan Konseling IAIN Jember. (ian/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO