GRESIK, BANGSAONLINE.com - Kepengurusan Komunitas Wartawan Gresik (KWG) periode 2018-2020 menggelar rapat kerja (raker) selama 2 hari, Sabtu-Minggu (5-6/1/2019), di Hotel Kusuma Agro, Jalan Abdul Gani Atas Kota Batu, Jawa Timur.
Raker ini dibuka oleh Ketua KWG M. Syuhud Almanfaluty, serta dihadiri oleh jajaran dewan penasehat, pengurus harian, dan anggota.
Baca Juga: Dinkes Gresik Gandeng KWG Gelar Talkshow Penanganan AKI, AKB, dan Stunting
Hadir pula, Pendiri Relawan Gerakan Sosial (RGS) Indonesia H. Moh. Khozin Ma'sum, Ketua DPRD Gresik H. Ahmad Nurhamim, Asisten III Sekda Gresik Tursilowanto Harijogi, Kabag Humas dan Protokol Setwan Hari Syawaludin, serta Kasubag Humas dan Protokol Pemkab Gresik Su'udin.
M. Syuhud Almanfaluty menyatakan, Raker KWG ini dalam rangka membuat program kerja KWG selama 1 periode 2018-2020. "Program kerja KWG sesuai dengan slogannya, merajut kebersaman mewujudkan kejayaan organisasi," katanya.
Ada sejumlah program yang dicetuskan oleh 5 bidang di KWG, yakni Bidang Advokasi dan Hukum, Bidang Usaha, Bidang Olahraga, Bidang Pendidikan dan Litbang, dan Bidang Rumah Tangga. Program-program tersebut utamanya untuk membantu Pemkab Gresik mewujudkan pemerintahan yang makin baik.
Baca Juga: Gandeng APH dan Insan Media, AKD Duduksampeyan Gresik Sosialisasi Pengelolaan Keuangan Desa
"Kita selama ini telah banyak memberikan warna melalui tulisan dan kritik konstruktif. Tentunya masing-masing wartawan memiliki style tersendiri dalam menyajikan tulisan. Tapi semuanya muaranya untuk perbaikan Kabupaten Gresik," pungkas wartawan HARIAN BANGSA dan BANGSAONLINE.com ini.
Dalam kesempatan itu, Tursilowanto Harijogi mewakili Bupati Sambari meminta agar KWG menjaga kebersamaan dengan Pemkab Gresik yang selama ini telah terjalin dengan baik.
Ia juga kembali mengingatkan pesan Bupati dalam Pengukuhan Pengurus KWG Kamis (3/1) lalu, yakni agar para wartawan menulis berita proporsional dan profesional. "Kritik itu bagus, tapi harus berimbang untuk mewujudkan Gresik lebih baik," ujarnya.
Baca Juga: KWG dan PWI Gresik Berbagi Ilmu Jurnalistik ke Perangkat Desa se-Kecamatan Driyorejo
Sementara Ahmad Nurhamim berpesan agar KWG berorganisasi sesuai AD/ART demi kemaslahatan bersama. Ia juga meminta KWG besinergi dengan Pemkab maupun DPRD dalam membangun Kabupaten Gresik yang lebih baik.
Ia juga meminta KWG bisa membuat terobosan melalui ide cerdas guna membantu pemerintah. "Buat forum-forum diskusi, seminar, dan lainnya seperti mengangkat tema mencari solusi penuntasan banjir luapan Kali Lamong dengan melibatkan Pemkab Gresik, Pemerintah Provinsi Jatim, dan Pemerintah Pusat. Sebab, penuntasan banjir Kali Lamong yang terjadi setiap tahun musim hujan tak bisa dilakukan Kabupaten Gresik sendiri," pungkasnya.
Kegiatan Raker KWG kali ini terbilang istimewa, sebab para keluarga wartawan juga ikut serta. (hud/ian)
Baca Juga: Bupati dan Pimpinan DPRD Gresik Apresiasi Tumpeng Nasi Krawu Raksasa Inisiasi KWG
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News