Jelang MRSF, Anggota Satlantas Polres Ngawi Turun ke Jalan

Jelang MRSF, Anggota Satlantas Polres Ngawi Turun ke Jalan Anggota Satlantas Polres Ngawi saat membagikan brosur di perempatan Kartonyono.

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka membudayakan tertib dalam berlalu lintas di jalan umum, jajaran khususnya Satuan Lalu Lintas (Satlantas) akan membentuk relawan lalu lintas Indonesia (Relasi). Sedangkan yang akan dijaring dalam relawan tertib di jalan raya tersebut adalah para generasi milenial.

Pada hari Senin, (14/01/2019) anggota Satlantas terjun ke jalan raya untuk menyosialisasikan Millennial Road Safety Festival (MRSF) yang akan digelar secara akbar pada 17 Maret 2019 mendatang. Kegiatan yang dimulai pada Senin siang itu langsung dipimpin oleh KBO Satlantas  Iptu Agus Andi.

Baca Juga: Pastikan Stok dan Harga Bapokting Aman Jelang Nataru, Polsek Paron Ngawi Lakukan Monitoring Pasar

Kegiatan itu sempat membuat para pengendara kendaraan kaget dengan banyaknya rombongan korps baju coklat berselempang putih turun ke jalan. Mereka membagikan brosur sosialisasi penjaringan relawan lalu lintas.

"Ini merupakan sosialisasi awal untuk perekrutan relawan lalu lintas yang akan digebyarkan pada 17 Maret," jelas Satlantas pada BANGSAONLINE.com.

Maksud dan tujuan akan digelarnya millennial road safety festival untuk mengajak pada generasi milennial dalam tertib berlalu lintas yang pada akhirnya dapat menekan angka kecelakaan khususnya di wilayah hukum .

Baca Juga: Kapolres dan Ketua Bhayangkari Cabang Ngawi Kunjungi Posyan dan Pospam Operasi Lilin Semeru 2024

Sedangkan yang akan direkrut sebagai relawan lalu lintas mulai dari usia 17 th hingga 35 th dan diprioritaskan dari kalangan pelajar hingga mahasiswa terutama yang aktif pada media sosial.

"Yang menjadi target untuk relawan lalu lintas ini pengguna jalan raya yang usia produktif tentunya yang aktif pada media sosial," urai Agus Andi.

Dengan adanya relawan lalu lintas diharapkan dapat membangun hubungan kedekatan antara Polisi lalu lintas dengan generasi milenial. Sehingga dalam mengampanyekan tertib berlalu lintas di jalan dapat tersampaikan pada setiap pengguna jalan.

Baca Juga: Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2024, Polres Ngawi Siagakan 5 Pos di Titik ini

"Yang pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas keselamatan dijalan serta menurunkan tingkat fatalitas korban kecelakaan," jelasnya. (nal/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO