Cangkrukan Bareng Buruh, Gubernur dan Kapolda Jatim Berharap May Day Berlangsung Aman dan Damai

Cangkrukan Bareng Buruh, Gubernur dan Kapolda Jatim Berharap May Day Berlangsung Aman dan Damai Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Luki Hermawan saat menyampaikan sambutan.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka menyambut peringatan 1 Mei mendatang, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Luki Hermawan menyelenggarakan Cangkrukan bersama dengan para buruh yang tergabung dalam Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Provinsi Jawa Timur.

Acara yang dihadiri Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa ini digelar di Kediaman Kapolda Jatim Jl Bengawan, Sabtu (27/04) pukul 19.30 WIB.

Baca Juga: Resmikan Gedung Sekber PHDI, Pj Gubernur Jatim Ajak Umat Hindu Jaga Kondisivitas Pilkada

Adapun acara cangkrukan ini merupakan bentuk silaturrahmi Kapolda Jatim bersama para Serikat Pekerja seluruh Jawa Timur demi mewujudkan peringatan yang aman dan damai.

"Terima kasih sebesar-besarnya kepada para Serikat Pekerja Jatim yang selama ini turut serta menjaga stabilitas keamanan Provinsi Jawa Timur, sekaligus mengimbau agar para Serikat Pekerja nantinya dalam memperingati di Jawa Timur dapat berlangsung dengan aman, damai, dan sejuk," ucap Kapolda dalam sambutannya.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Wakapolda Jatim Brigjenpol Drs. Toni Harmanto, para Pejabat Utama , serta Ketua SPSI Provinsi Jatim, Fauzi. (ana/rev)

Baca Juga: Kampung Narkoba di Jalan Kunti Surabaya Kembali Digerebek: 23 Pecandu Direhab, 2 Pengedar Ditangkap

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Akhirnya, Putra Kiai Jombang Tersangka Pencabulan Santriwati Serahkan Diri ke Polda Jatim':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO